Bupati Jemput Anggaran Pembangunan GOR

Jumat 26-05-2017,14:00 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

TAIS, Bengkulu Ekspress - Setelah mendapat angin segar dari Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) mengenai pembangunan Gedung Olah Raga (GOR) di Kabupaten Seluma. Bupati H Bundra Jaya SH MH dan Dinas Pariwisata Pemuda danOlah Raga akan menjemput bola ke Kementerian guna mempertanyakan anggaran untuk pembangunan GOR tersebut.

“Saya dan dinas terkait melakukan jemput bola untuk mempertanyakan besaran anggaran yang bakal dikucurkan tersebut,” tegas Bupati Seluma H Bundra Jaya SH MH kepada Bengkulu Ekspress kemarin (25/5).

Sebelumnya Pemerintah Kabupaten Seluma sudah mendapatkan angin segar, anggran pembangunan GOR dialokasikan dari Kemenpora. Hanya saja, hal tersebut terlebih dahulu harus di pastikan kembali.

Bupati  menambahkan, lahan untuk lokasi pembangunan GOR tersebut sudah disediakan. Bahkan lahan itu  sudah diratakan. Letaknya di kawasan Ampar Gading yang berdekatan dengan balai adat. Tahun lalu anggaran lagan itu disediakan. Tak hanya itu master plan pembangunan GOR ini juga sudah tersedia.

“Saya belum tahu pasti berapa anggarannya, namun kementerian itu mengetahui nilai anggaran yang cukup untuk pembangunan sekelas GOR tersebut,” imbuhnya.

Bundra menegaskan, apa yang sudah dilakukan Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olah Raga ini harus menjadi contoh bagi organisasi perangkat daerah (OPD) lainny. Untuk bisa juga menjemput bola anggaran pembangunan ke kementerian. Bukan hanya sekedar melakukan perjalanan dinas semata. Melainkan harus melakukan lobi dan pendekatan, agar sejumlah anggaran dibidang masing-masing bisa di bawa ke Seluma, sehingga pembangunan seluma ters berkembang dan jelas akan membawa manfaat tersendiri bagi masyarakat.

“Saya harap OPD bisa mendatangkan anggaran untuk pembangunan ke Seluma ini sehingga kedepan Kabupaten Seluma tidak tertinggal dan miskin lagi,” harapnya.

Banyak cara yang bisa dilakukan untuk mendatangkan anggaran dari kementerian tersebut. Seperti memasukkan proposal dan program kerja yang ada di kementrian dan sesuai dengan bidang masing-masing. Dikala persentasi bisa dilakukan secara bersama dengan bupati dan wakil bupati. Bila perlu DPRD Seluma, juga siap mempersentasi akan kebutuhan tersebut.

“Saya siap mempersentasikan Seluma nantinya. Jika memang diperlukan OPD. Namun OPD harus jalan dulu jemput anggran di pusat tersebut,” harap Bupati. (333)

Tags :
Kategori :

Terkait