Sejumlah Tokoh Bersaing Rebut Ketua KAHMI

Sabtu 30-04-2016,09:40 WIB
Reporter : redaksi
Editor : redaksi

  BENGKULU, BE - Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) Bengkulu menggelar musyawarah wilayah (muswil) untuk yang pertama kalinya dalam rangka memilih ketua yang baru.

Muswil yang dimulai pukul 19.00 WIB malam ini (30/4) di Gedung Daerah Provinsi Bengkulu, akan dibuka Presidium KAHMI Pusat, Reni Marlinawati yang juga Ketua DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dan dihadiri Dewan Pakar KAHMI Pusat, Husni Kamil Manik yang saat ini menjabat sebagai Ketua KPU pusat, Gubernur Bengkulu, Dr H Ridwan Mukti MH dan para pengurus KAHMI, baik provinsi maupun kabupaten dan kota se Provinsi Bengkulu.

Berdasarkan penelusuran BE, sejumlah tokoh pun diprediksi bersaing untuk mendapatkan posisi strategis tersebut. Diantaranya adalah incumbent yang juga Ketua Bawaslu Provinsi Bengkulu, Parsadaan Harahap SP MSi, Gubernur Bengkulu Ridwan Mukti, Rektor Unib Ridwan Nurazi, Walikota Bengkulu Helmi Hasan, Rektor IAIN Prof Dr H Sirajudin dan sejumlah tokoh KAHMI lainnya.

Peluang pun semakin terbuka, karena panitia tidak membatasi jumlah peserta yang ingin mencalonkan diri atau dicalonkan.

Ketua Steering Committee (SC) Muswil KAHMI Bengkulu, Andi Wijaya mengatakan, panitia tidak membatasi keinginan para tokoh KAHMI untuk maju pada pemilihan tersebut.

\"Dalam pemilihannya yang akan diselenggarakan pada Minggu (1/5) besok, setiap alumni HMI yang tergabung dalam KAHMI dapat mencalonkan atau pun dicalonkan,\" kata Andi Wijaya kepada BE, kemarin.

Namun, lanjut Andi, setiap demisioner pengurus KAHMI dan presedium KAHMI kabupaten dan kota dapat mengajukan 4 nama calon. Kemudian nama calon itu akan dipilih satu oleh demisioner dan presedium KAHMI kabupetan dan kota.

Nanti akan ambil 5 nama presedium termasuk Forum Alumni Kohati (FORHATI).

\"Presedium itulah yang akan memusyawarahkan 1 orang untuk menjadi ketua Umum KAHMI Bengkulu,\" terangnya.

Selain memilih ketua, Muswil KAHMI ini juga diisi dengan sejumlah kegiatan yang bertabur doorprize, jalan santai yang akan digelar Minggu pagi yang dipusatkan di view tower, donor darah dan pemeriksaan gigi gratis.

\"Lokakarya sudah kita lakukan hari ini (kemarin,red), pada hari Minggu (1/5) sebelum Muswil kita juga memberikan kupon gratis untuk mendapatkan doorprize berupa sepeda motor dan hadiah menarik lainnya. Untuk itu, kita harapkan acara ini nantinya akan berjalan dengan sukses,\" pungkas Ijai.(151)

Tags :
Kategori :

Terkait