ARGA MAKMUR, BE - Dalam rangkan mengembangan desa ataupun kecamatan, saat ini pemerintah daerah sedang mengupayakan penambahan warga transmigrasi, terutama untuk kecamatan Enggano. Hal itu disampaikan Kadisnakertrans Kabupaten Bengkulu Utara (BU) Drs M Sibarani. Ia menjelaskan, kebutuhan warga transmigrasi di kecamatan Enggano suda halama direncanakan, namun untuk tahun ini belum direalisasikan. Rencananya akan diupayakan untuk awal tahun 2015 mendatang. Meski masih lama, pendataannya sudah dimulai saat ini dengan melakukan inventarisir kebutuhan. \"Tahun 2015 mendatang kita akan lakukan penambahan transmigran untuk Kecamatan Enggano. Hal itu dikarenakan untuk transmigrasi Enggano masih bisa dilakukan penambahan,\" kata Sibarani. Meskipun sudah dilakukan inventarisir, baik itu pendataan lahan, tempat tinggal, dan administrasi. Penambahan transmigran baru itu mencapai `100 KK lagi yang berasal dari pulau Jawa ataupun Bali. \"Nantinya warga trans tersebut benar-benar akan didata, serta dilakukan pembinaan agar siap untuk menempati lokasi trans yang akan ditempatkan. Sedangkan anggaran per orangnya diperkirakan Rp 29 juta,\" tukasnya. (117)
Enggano Tambah Transmigran
Senin 27-01-2014,15:15 WIB
Editor : Rajman Azhar
Kategori :