Ribuan Petasan dan Miras Diamankan

Selasa 23-07-2013,23:00 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

KOTA BINTUHAN, BE- Selama bulan ramdhan ini Polres Kaur dan jajaran terus melakukan operasi Pekat (Penyakit masyarakat). Dalam operasi tersebut Polres berhasil mengamankan ribuan petasan, mercon, kembang api serta minuman keras, termasuk menyita tuak. \"Kita terus melakukan razia.  K0aren ini merupakan penyakit yang meresahkan masyarakat,\" kata Kapolres Kaur AKBP Andi Kirnanda SH MH didampingi Kasat Reskrim AKP Komarudin SH, kemarin. Dikatakan Kasat, hasil sitaan itu berkat kerja keras jajaran Mapolsek se- kabupaten kaur. Setiap Polsek terus melakukan operasi pekat ini. Khususnya Polsek Kaur Tengah dan Polsek Maje yang banyak menyita berupa mercon dan minuman keras. \"Minuman keras ada di 23 TKP, sedangkan tuak 3 Titik TKP, penjualan mercon, petasan dan kembang api menyebar di 6 Polsek se kabupaten Kaur,\" jelasnya. Jenis petasan yang diamankan yakni Mercon Cabe sebanyak 500 kotak, Mercon Terbang 200 batang, Mercon Kumbang 100 batang, Kembang Api terbang sebanyak 300 kotak, dan jenis lainya sebanyak 400 kotak. Sedangkan minumakan sebanyak 500 botol minuman Bir anggur merah, 300 botol anggur hitam, 2 jerigen tuak dan jenis munuman lainnya sebanyak 200 botol Lokasi paling rawan penjualan minuman di Kafe dan warung. Sedangkan Mercon, Kembang api dan Petasan banyak ditemukan hampir disemua desa. \"Kita terus melakukan razia hingga H-3 menjelang lebaran,\'\' katanya. Kasat juga meminta masyarakat mengawasi penggunaan petasan, khususnya pada anak-anak.\"Kita tetap mewaspadai terutama pada anak-anak, petasan sangat berbahaya,\" jelasnya.(823)

Tags :
Kategori :

Terkait