BENGKULUEKSPRESS.COM - Seorang pria nekat melakukan aksi pencurian uang di dalam kotak amal, pelaku beraksi di warung mie ayam yang berada di Jl. Flamboyan, Simpang Skip, Kota Bengkulu, Minggu (04/08/2024) kemarin.
Aksi pencurian terekam kamera CCTV di warung mie ayam tersebut, didalam rekaman CCTV terlihat pelaku masuk dengan cara memanjat tembok lalu masuk melalui celah dinding di belakang warung tersebut.
Dalam aksinya pencurian yang terjadi sekitar pukul 03.00 Wib dini hari tersebut, diketahui pelaku bertopi, celana jeans dan baju warna hitam.
BACA JUGA:Maling Kotak Amal Masjid, Seorang Pemuda Diamankan Polsek Ratu Agung
Menurut keterangan dari Desmatul salah satu karyawan warung mie ayam tersebut, dalam aksi pencurian ini pelaku menggondol uang sekitar Rp 1.000.000 yang ada didalam kotak amal tersebut.
"Aksi pencurian yang dilakukan di waktu subuh itu, pelaku berhasil mengambil seluruh uang yang berada dalam kotak amal itu," ujar Desmatul.
Di sisi lain pemilik warung mie ayam tersebut lebih memilih untuk memviralkan kejadian pencurian ini di Medsos dibanding melaporkannya ke pihak kepolisian, hal ini dilakukan karena ingin memberikan efek jera kepada pelaku. (Cw1)