6. Bermain di Perairan Kotor
Beberapa jenis cacing hidup di perairan kotor, seperti sungai atau danau. Jenis cacing yang dimaksud, misalnya cacing hati dan cacing kandung kemih.
Saat anak berenang dan berendam di perairan kotor, larva cacing dapat masuk melalui permukaan kulit dan menginfeksi tubuh si kecil.
Untuk mencegah infeksi cacing pada anak, Ayah dan Bunda perlu mengantisipasi penyebab cacingan pada anak di atas.
Caranya, dengan membiasakan si kecil mencuci tangan menggunakan sabun dan air mengalir, bermain menggunakan alas kaki, rutin menggunting kuku, serta mengonsumsi obat cacing setiap 6 bulan sekali.
BACA JUGA:Penderita Diabetes Wajib Tahu, dr Zaidul Akbar Bagikan Cara Nanak Nasi Agar Zat Gula Turun
Itu tadi sejumlah penyebab terjadinya cacingan pada anak. Dengan mengetahui penyebabnya ibu bisa melakukan pencegahan agar cacingan tidak terjadi pada anak.