Daun mayana juga dimanfaatkan masyarakat Toraja untuk campuran menu makanan babi atau ikan, namun bagi masyarakat Nusa Tenggara Timur digunakan sebagai hiasan pernikahan atau hiasan rumah.
BACA JUGA:Mencicipi Mie Colot yang Legendaris di Kota Cirebon
Pa’Piong bisa berbahan dasar ayam atau babi dicampur dengan batang pisang yang masih muda dan dimasak dengan bambu beserta rempah-rempah. Batang pisang mengandung berbagai nutrisi mulai dari vitamin, protein tinggi, hingga serat yang baik untuk kesehatan tubuh.
Manfaat batang pisang yang bisa mendetoks sistem pencernaan. Sistem pencernaan yang bisa didetoks ini mulai dari lambung hingga usus. Selain enak Pa' Piong memiliki manfaat yang luar biasa untuk tubuh.
Jika kamu ingin mencoba Pa' Piong kamu bisa langsung datang ke Toraja. Tenang, tidak perlu khawatir kamu juga bisa mencoba memasaknya dirumah, berikut resep dan cara pembuatan Pa, Piong.
Bahan-bahan :
1 buah batang pisang kepok bagian yg muda
1 kg ayam yang sudah dibersihkan
1/4 kg cabe rawit bulat
15 buah bawang merah
10 buah bawang putih
2 ruas jahe
1 ruas lengkuas
3 batang sereh iris tipis bagian putihnya
1 helai daun pandan ikat simpul
Daun bawang rajang kasar