Pertama, menggunakan keterampilan untuk mendulang penghasilan sendiri. Atau kedua, menawarkan keterampilan tersebut untuk orang lain.
Untuk cara pertama, Anda bisa membuat banyak website dengan berbagai niche. Kemudian Anda bisa mengoptimasinya dan memasangkan AdSense di website tersebut. Dari cara mendapatkan uang dari Google ini Anda bisa mengantongi keuntungan.
Kalaupun Anda bisa bosan, website yang dibuat pun bisa dijual secara online. Lalu untuk cara kedua, Anda bisa membuka jasa konsultasi SEO atau bekerja di agensi sebagai SEO specialist.
Kelebihan Organic Google:
Kemampuan optimasi SEO banyak diminati dan bisa dibayar mahal.
Sekali berhasil, Anda bisa mendapatkan banyak keuntungan.
Kesempatan monetasi untuk keterampilan SEO begitu luas dan beragam. Misalnya seperti, jasa konsultasi, flipping, monetasi website, toko online, dsb.
Kekurangan Organic Google:
Butuh waktu yang tidak sebentar untuk dapat menguasai SEO.
Algoritma SEO Google selalu berubah ─ Anda perlu selalu update dengan perkembangan terbaru.
4. Mendapat Penghasilan dari YouTube
YouTube sangat diminati oleh masyarakat Indonesia secara luas. Oleh karena itu, kesempatan Anda untuk mendapatkan uang dari YouTube juga semakin besar.
Bagaimana caranya? Tentu saja dengan membuat konten berbasis video di platform ini. Anda tinggal tentukan target audiens mana yang ingin disasar. Lalu, Anda bisa menggarap konten secara serius di niche tersebut.
Selanjutnya, Anda bisa menerapkan cara mendapatkan uang dari Google dengan daftar YouTube AdSense, mengikuti program afiliasi, bekerja sama dengan brand, menjadi pembicara, atau bahkan artis.
Contohnya seperti Ria Ricis, Bayu Skak, dan Tasya Farasya yang memulai kesuksesannya lewat YouTube.
Kelebihan YouTube: