BENGKULU, bengkuluekspress.com - Pemerintah Kota Bengkulu melalui Dinas Pendidikan (Disdik) mengingatkan seluruh sekolah dari SD maupun SMP tidak menarik pungutan apapun bentuknya. Mulai dari pungutan berbentuk sumbangan bangunan dan pungutan yang bersifat mengikat lainnya. Mengingat dalam kegiatan sekolah, pemerintah sudah membackupnya dalam dana bantuan operasional sekolah (BOS)
Kepala Dinas Pendidikan Drs Sehmi MPd mengatakan, Disdik tak ingin mengambil resiko jika nanti pungutan-pungutan yang dilakukan mengarah ke pungutan liar. Namun dikecualikan jika ada orangtua atau alumni yang inisiatif dan partisipatif melakukan sumbangan langsung ke sekolah. Hal tersebut boleh diambil karena tidak ada kesepakatan yang dibangun orangtua dan komite. "Itu sifatnya tidak boleh yang mengikat, kalau niatnya orang mau bantu itu ya silakan. Seperti di SMPN 2 masjid senilai Rp 4 miliar. Itu kan semua dari alumni, dari masyarakat, itu sah-sah saja. Yang tidak boleh itu meminta pungutan yang mengikat dan tidak digunakan secara transparan, apapun bentuknya," terang Sehmi, Kamis (14/07). Sehmi menambahkan, segala kegiatan sekolah para murid sudah dibackup oleh dana BOS dan pihak sekolah tidak dibenarkan lagi melakukan pungutan. Dana BOS diberikan juga untuk menghindari adanya pungutan liar yang sering memberatkan wali murid dan kegiatannya tidak dilakukan transparan. "Jadi setiap tahun per murid setidaknya dialokasikan dana kisaran Rp 900 ribu utk kegiatan di sekolah. Uang ini juga dipakai untuk memenuhi sejumlah kebutuhan sekolah," tutupnya. (Imn)Sekolah Dilarang Menarik Pungutan ke Siswa
Kamis 14-07-2022,14:00 WIB
Reporter : Firman Triadinata
Editor : Rajman Azhar
Tags : #tahun ajaran baru
#sehmi
#pungli
#kepala dinas pendidikan kota bengkulu
#drs sehmi mpd
#disdik kota bengkulu
#dinas pendidikan kota bengkulu
Kategori :
Terkait
Senin 15-12-2025,16:11 WIB
Pemkot Bengkulu Ikuti Rakor TPID, Bahas Program 3 Juta Rumah dan Pengendalian Inflasi
Senin 08-12-2025,14:21 WIB
Pemkot Bengkulu Gelar Bazar Pasar Murah hingga 18 Desember
Sabtu 25-10-2025,18:06 WIB
Wisata Hutan Mangrove 212 Kota Bengkulu Masuk 10 Besar Lomba Desa Wisata Provinsi Bengkulu
Selasa 16-09-2025,20:31 WIB
Optimalkan Potensi Wisata, Pemkot Bengkulu Mulai Susun Naskah Akademik Raperda RIPPARDA
Rabu 03-09-2025,15:35 WIB
Pemkot Bengkulu Minta OPD Cek dan Rawat Pohon Kelapa yang Ditaman di Pantai Panjang
Terpopuler
Jumat 23-01-2026,17:44 WIB
BPK Temukan Pemborosan Anggaran Pendidikan, Pemprov Bengkulu Wajib Berbenah dalam 60 Hari
Jumat 23-01-2026,14:35 WIB
Dukung Operasional 171 Sekolah, Pemkot Bengkulu Siapkan Rp30 Miliar Dana BOS 2026
Jumat 23-01-2026,14:11 WIB
RSHD Kota Bengkulu Resmikan Gedung ICU Terpadu, Layanan NICU-PICU Kini Satu Atap
Jumat 23-01-2026,16:25 WIB
Kondisi Pasir Putih Memprihatinkan, Pemkot Bengkulu Berencana Ambil Alih Pengelolaan
Jumat 23-01-2026,17:35 WIB
Terobosan Nasional, Kejati Bengkulu Luncurkan Aplikasi AI KUHP-KUHAP Pertama di Indonesia
Terkini
Jumat 23-01-2026,17:50 WIB
Operasi Dua Pekan, Polres Rejang Lebong Bongkar 5 Kasus Narkoba dan Ringkus 7 Tersangka
Jumat 23-01-2026,17:44 WIB
BPK Temukan Pemborosan Anggaran Pendidikan, Pemprov Bengkulu Wajib Berbenah dalam 60 Hari
Jumat 23-01-2026,17:40 WIB
Targetkan 1.000 Peserta, Pemprov Bengkulu Siapkan KUR Rp10 Miliar untuk Magang ke Jepang
Jumat 23-01-2026,17:37 WIB
Berantas Peredaran Gelap Narkoba, Ditresnarkoba Polda Bengkulu Musnahkan Sabu Hasil Tangkapan Argamakmur
Jumat 23-01-2026,17:35 WIB