Lestarikan Ikan Mikih

Lestarikan Ikan Mikih

MUKOMUKO,Bengkulu Ekspress – Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Kabupaten Mukomuko Provinsi Bengkulu, Eddy Aprianto mengajak, masyarakat melestarikan ikan mikih yang nyaris punah dan masih ada di perairan sungai di daerah tersebut.

“Jenis ikan mikih masih ada di aliran sungai di daerah ini. Seperti di sungai Air Dikit, Air Manjunto, Selagan dan beberapa sungai lainnya,”ujarnya.

Untuk lebih meningkatkan dan mendukung dalam pelestariannya, DKP setempat akan membentuk kelompok penangkaran ikan mikih. Anggota kelompoknya, masyarakat setempat yang berdomisili di bantaran sungai. Balai Benih Ikan (BBI) yang ada di beberapa tempat juga akan dilibatkan untuk melakukan penangkaran ikan mikih.

“Harapan kita upaya penangkaran ikan mikih bukan hanya bagian dari pelestarian ikan yang memiliki rasa enak dan lezat saja. Tetapi lebih pada upaya pengembangan populasi ikan mikih yang ada di daerah ini,” lanjut Eddy.(900)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: