Pejabat Ramai-ramai ke Jakarta
Dukung Tomy
ARGA MAKMUR, Bengkulu Ekspress- Demi mendukung Tomy Denanjaya dalam ajang lomba Liga Dangdut Indonesia (LIDA), sebagian pejabat di Kabupaten Bengkulu Utara (BU) ramai-ramai ke Jakarta. Bahkan Bupati Bengkulu Utara, Ir Mian dan Sekda Bengkullu Utra, Dr Haryadi SPd MM MSi ikut memberikan dukungan langsung demi menangnya putra asli Bengkulu Utara tersebut.
‘’Ini kebanggaan bagi kita bersama. Karena ada perwakilan dari Kabupaten Bengkulu Utara yang ikut dalam kompetensi Liga Dangdut Indonesia,’’ ujar Sekda Bu, Dr Haryadi SPd MM MSi.
Informasi yang didapat Bengkulu Ekspress, setidaknya lebih dari 17 Kepala SKPD ikut ke Jakarta, mulai dari Kadis Pariwisata, Kadis Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR), Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora), Dinas Perdagangan (Disdag), Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) serta beberapa SKPD lainnya.
Sekda juga meminta agar seluruh masyarakat Kabupaten Bengkulu Utara serta masyarakat Provinsi Bengkulu mendukung penuh putra daerah perwakilan dari Provinsi Bengkulu maju dalam LIDA tersebut. Karena ini merupakan salah satu ajang promosi daerah, lantaran kompetensi itu diikuti perwakilan dari seluruh provinsi se Indonesia.
‘’Mari kita kompak untuk mendukung Tomy perwakilan dari Kabupaten Bengkulu Utara Provinsi Bengkulu dengan cara mengetik SMS (pesan singkat, red) LIDA TOMY kirim ke 97288,’’ ungkapnya.
Selain itu, Sekda juga mengajak masyarakat menonton siaran langsung kompetensi LIDA itu melalui Indosiar pada pukul 19.00 WIB malam ini. ‘’Masyarakat dapat nonton langsung di Indosiar melalui televisi masing-masing besok malam (malam ini, red),’’ terangnya.
Akibat berangkatnya para pejabat ini, beberapa agenda kegiatan di Kabupaten BU terpaksa ditunda. Salah satunya kegiatan Musrenbang RKPD di Kecamatan Lais yang harusnya dihadiri Sekda dan di Kecamatan Kota Arga Makmur yang seharusnya dihadiri Bupati.
‘’Kalau sampai sejauh ini belum ada perintah perubahan jadwal. Kalau memang bupati dan sekda berhalangan hadir, bisa diwakilkan. Pada prinsipnya, ini tidak ada permasalahan,’’ jelas Kepala Bappeda BU, Dr Sahat M Situmorang AP MM melalui Kabid Bina Program, Masrup.
PLN Jamin Listrik Stabil
Sementara itu, pihak PLN menjamin listrik di wilayah Provinsi Bengkulu tidak mengalami pemadaman ketika siaran langsung LIDA tersebut. Untuk itu, masyarakat dapat menyaksikan 5 orang perwakilan putra daerah dari Provinsi Bengkulu yang ikut bersaing dengan provinsi lainnya.
‘’Kita upayakan semaksimal mungkin untuk tidak ada pemadaman. Tapi, jika memang ada gangguan yang disebabkan kerusakan alat atau bencana alam, itu diluar kendali dari PLN,’’ ujar Manager PLN Rayon Arga Makmur, Adriyani SE.
Guna mengantisipasi hal yang tidak diinginkan, PLN memiliki tim reaksi cepat untuk melakukan perbaikan. Disamping itu, pemeliharaan rutin jaringan terus dilakukan PLN dibeberapa titik untuk kenyamanan masyarakat dalam menikmati listrik.
‘’Semoga tidak ada kendala lain yang mengakibatkan terjadinya pemadaman. Walaupun, kita juga sudah menyiapkan tim-tim pengamanan jaringan dibeberapa titik rawan,’’ pungkasnya.(816)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: