Komplek Air Terjun Geluguran Rawan Curanmor
ULU MANNA, Bengkulu Ekspress – Warga yang berlibur ke air terjun Geluguran di Dusun Batu Aji, Desa Kayu Ajaran, Ulu Manna harus ekstra hati-hati, khususnya yang mengendarai sepeda motor. Pasalnya daerah tersebut kini rawan aksi pencurian sepeda motor (curanmor).
Terbaru, Diki Rosadi (20) warga Desa Keban Jati, Ulu Manna yang menjadi korban. Pasalnya sepeda motor kesayanganya, Honda Revo Fit BD 6586 PJ telah menjadi korban curanmor. Akibat kejadian itu korban mengalami kerugian hingga Rp 7 juta, Tidak terima korban melaporkannya ke Mapolsek Pino. Kapolres BS, AKBP Ordiva SIK melalui kapolsek Ulu Manna, AKP Munawan membenarkan adanya laporan curanmor tersebut. Dari laporan korban, diketahui sepeda motornya hilang Minggu (23/7) sekitar pukul 14.00 WIB di parkiran dengan jarak 200 meter dari lokasi air terjun.
Adapun kronologis kejadian berawal, saat itu korban bersama teman-temannya jalan-jalan ke air terjun Geluguran dengan mengendarai sepeda motor masing-masing, Minggu (23/7) sekitar pukul 13.00 WIB. Setibanya di lokasi, mereka memarkirkan sepeda motornya di pinggir jalan dekat lokasi. Lalu mereka asyik mandi di air terjun. Kemudian sekitar pukul 15.00 WIB, saat korban bersama rekan-rekannya mau pulang, sepeda motor tersebut sudah tidak ada lagi ditempatnya. \"Laporan ini sudah kami terima dan pelakunya sedang kami selidiki, dengan kejadian ini, saya mengimbau agar saat memarkirkan sepeda motor menggunakan kunci tambahan dan tidak jauh dari lokasi mandi agar bisa selalu diawasi,” ujar Munawan. (369)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: