Perkantoran Harus Dijaga Ketat

Perkantoran Harus Dijaga Ketat

\"seluruh

MUKOMUKO, Bengkulu Ekspress- Asisten I Pemda Mukomuko, Gianto SH MSi menyampaikan, seluruh perkantoran di jajaran Pemda Mukomuko, lebih perketat penjagaannya. Pada saat jam kerja maupun diluar jam kerja. Terutama pada sore dan malam hari. Pasalnya, di komplek perkantoran sering di jadikan tempat nongkrong para remaja.

“Tidak dilarang siapapun nongkrong di pinggir jalan komplek perkantoran tersebut, karena jalan itu adalah jalan umum. Tetapi tidak dibenarkan masuk ke lokasi kantor jika tidak ada kepentingan yang jelas,” katanya. Peringatan itu disampaikan untuk menghindari hal – hal yang tidak diinginkan terjadi, hingga lokasi komplek perkantoran di jadikan tempat yang tidak baik.

“Seperti informasi yang diperoleh beberapa hari lalu di duga ada sepasang remaja diamankan di kawasan komplek pemda karena berbuat hal tidak baik. Meskipun hingga saat ini pihaknya tidak mengetahui pasti peristiwa itu karena tidak ada laporan. Yang jelas pengawasan seluruh perkantoran harus lebih di perketat,” katanya. Ia juga menyampaikan, selain di OPD – OPD ada penjaga yang ditugaskan. Petugas Satpol PP harus lebih maksimal dalam melakukan pengawasan dan patroli di perkantoran – perkantoran milik pemerintah tersebut.

“Silakan diusir siapapun orangnya yang masuk lokasi halaman perkantoran yang tidak ada izin dan tidak berkepentingan,” pungkasnya. (900)  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: