Ternyata, Cristian Gonzales Hanya Mau Makan Masakan…

Ternyata, Cristian Gonzales Hanya Mau Makan Masakan…

jpnn.com, MALANG - Striker Arema FC, Cristian Gonzales, pada 30 Agustus nanti, bakal genap berusian 41 tahun.

Meski begitu, performa pemain berdarah Uruguay itu tidak juga menunjukan tanda-tanda meredup.

Padahal, sebagaian besar pemain yang seangkatan dengan dia sudah gantung sepatu atau beralih profesi jadi pelatih.

Lantas, rahasia apa membuat pemain yang pertama kali mengawali karir sepak bolanya di Indonesia bersama PSM Makassar ini bisa se-awet itu di lapangan sepak bola?

Eva Nurida Siregar, istri dari Gonzales adalah sosok central yang bisa menceritakan itu semua.

\"Tidak ada yang spesial juga sih. Karena semua itu dari diri Gonzales sendiri yang tidak pernah menyerah,\" kata Eva.

Meski begitu, ibu dua orang anak tersebut mengungkapkan, salah satu rahasia performa El Loco, julukan Gonzales, masih prima tersebut adalah gaya hidup dan pola makan.

Menurut Eva, Gonzales adalah tipe pemain yang pantang makan makanan pedas.

Makanan dominan sambal seperti penyet-penyetan, tidak pernah dikonsumsi oleh mantan pemain Persik Kediri itu.

Menurut Eva, Gonzales hanya mau makan masakan Amerika Latin yang berbahan dasar tepung gandum, susu, dan daging.

Istimewanya lagi, semua masakan yang bakal dimakan oleh Gonzales itu, harus buatan Eva sendiri.

Kondisi itu yang membuat wanita berdarah Batak ini wajib mendampingi Gonzales kemana pun dia pergi.

\"Saya yang menjadi chef pribadi dia. Berat juga sih, karena harus siap mengikuti suami kemana saja dia bertanding. Karena tabungan harus terkuras habis untuk ongkos perjalanan,\" jelasnya.

\"Tapi, kami dan keluarga bisa menikmatinya. Apalagi, Gonzales selalu merasa nyaman dan percaya diri dalam bermain kalau kami ada di atas tribun untuk mendukungnya,\" timpalnya.

El Loco baru saja membuka mata semua publik sepak bola tanah air, kalau usia bukan menjadi halangan seseorang untuk berprestasi.

Itu dia buktikan dengan berhasil menggagalkan Semen Padang FC melaju ke babak final dengan total lima gol yang dia borong ke gawang Semen Padang dalam leg kedua babak semifinal lalu. (ben)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: