55 Residen Napza Dites HIV/AIDS

55 Residen Napza Dites HIV/AIDS

 CURUP, BE- Komisi Penanggulangan AIDS (KPA) Kabupaten Rejang Lebong kembali menggelar pemerikasaan HIV/AIDS. Kali ini giliran residen Napza yang dites HIV/AIDS.

Menurut Sekretaris KPA Rejang Lebong, Hendika Wahyuda Hijazi SSos dalam kegiatan kegiatan Voluntary Conseling and Testing (VCT) atau pemeriksaan dini terhadap HIV/AIDS, KPA bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Rejang Lebong, Puskesmas Curup, Kreasi Remaja Kota Idaman (KRMKI) dan D\'win Foundation yang mengelola rumah singgah Karunia Insani House Rejang Lebong.

\"Yang hari ini menjalani tes HIV/AIDS adalah residen Napza baik yang tengah menjalani perawatan maupun sudah selesai menjalani perawatan di dirumah singgah ini,\" ungkap Andi disela-sela kegiatan yang dilaksanakan di rumah singgah Karunia Insani House Rejang Lebong.

Total peserta yang mengikuti tes HIV/AIDS kemarin, menurut Andi sebanyak 55 orang. Menurut Andi meskipun para residen ini berpotensi terkena virus yang mematikan tersebut, namun menurut Andi dari pemeriksaan yang dilakukan, tidak ditemukan adanya yang terkena virus yang menyerang sistem kekebalan tubuh tersebut. Pun tidak ditemukannya residen yang terinfeksi HIV/AIDS namun pihaknya tetap menyarankan mereka untuk kembali menjalani pemeriksaan pada tiga bulan kedepan.

\"Alhamdulillah dari pemeriksaan yang kita lakukan, semuanya negatif, namun mereka tetap kita anjurkan tiga bulan kedepan untuk melakukan pemeriksaan ulang,\" tambah Andi.

Lebih lanjut Andi menjelaskan, program pemeriksaan dan sosialisasi HIV/AIDS ini akan terus dilakukan KPA bersama instansi terkait lainnya di 15 kecamatan yang ada di Kabupaten Rejang Lebong. Pemeriksaan juga akan menyasar sejumlah komunitas yang menjadi resiko tinggi terinfeksi HIV/AIDS.

\"Sejumlah langkah akan kita lakukan, untuk memastikan Rejang Lebong ini bebas dari HIV/AIDS ini,\" demikian Andi.(251)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: