Siapkan Benih Gratis
Badan Penyuluhan,Pertanian dan Ketahanan Pangan menyiapkan bibit gratis bagi masyarakat Mukomuko khususnya warga miskin yang ingin memanfaatkan pekarangan rumahnya. Adapun bibit yang disediakan mulai dari cabai, terong dan lainnya.
Kepala Badan Penyuluhan, Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Mukomuko Junaidi SP mengatakan bantuan benih gratis ini agar masyarakat ikut mendukung program pemerintah dan memanfaatkan lahan pekarangannya. Karena dalam memanfaatkan pekarangan selain dapat dimanfaatkan untuk kebutuhan sehari-hari dan lahan yanga ada tidak dibiarkan begitu saja.
Desa yang sudah memanfaatkan lahan pekarangan yang terbanyak yakni di Desa Tungal Jaya dan Mekar Jaya kecamatan Teras Terunjam. Dua desa itu juga akan mengadakan perlombaan tingkat desa yang pesertanya seluruh kepala keluarga yang berdomisili di desa tersebut. Kegiatan yang dilakukan dua desa itu diharapkan menjadi percontohan bagi desa/kelurahan yang tersebar diwilayah Kabupaten Mukomuko.
“ Desa itu bisa kita jadikan sebagai contoh bagi desa lainnya supaya memanfaatkan lahan pekarangan yang ditanam dengan tanaman-tanaman pangan dan sayuran,”ujarnya. (900)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: