Honda Hadirkan Motor New BeAT FI untuk mempertahankan dominasi

Honda Hadirkan Motor New BeAT FI untuk mempertahankan dominasi

 \"Motor-Honda-BeAT-eSP\"

BENGKULU, bengkuluekspress.com- Astra Motor Main Dealer Bengkulu kembali menghadirkan model terbaru dari Honda BeAT FI nya.  Kehadiran model baru ini diharapkan akan semakin memperkuat dominasi produk Honda di segment Matic. Secara nasional segmen matic Honda sudah berada diangka 77 % (menurut data AISI).

Model terbaru Honda BeAT FI ini dibekali mesin yang sudah dilengkapi dengan teknologi ESP (enhanced smart power) , ACG Starter yang membuat suara mesin lebih halus serta sudah memiliki fitur ISS atau Idling stop system, sehingga membuat performa semakin bertenaga dan konsumsi bahan bakar menjadi jauh lebih efisien.  Dari segi penampilan dan design New BeAT FI totally berubah dari BeAT FI yang lama, namun perubahan ini  tetap mempertahankan ciri khas Honda BeAT FI itu sendiri.

Untuk melengkapi kenyamanan berkendara Honda BeAT FI juga sudah memiliki fitur-fitur baru dan tetap mempertahankan fitur fungsional yang sudah ada. Adapun fitur terbaru tersebut antara lain Panel meter semi digital yang membuat panel meter lebih canggih dan informative. Fitur terbaru selanjutnya adalah ECO indicator, Honda membuat terobosan  dimana di New BeAT FI sudah memiliki fitur ECO indicator (economic indicator) yang berguna  memberikan informasi kondisi level cara pemakaian sudah berada di level irit bahan bakar paling maksimal atau belum. Konsumsi bahan bakar New BeAT FI ini sendiri mampu mencapai 63 km/liter. Nilai tambah lainnya terletak di tipe ban yang di gunakan New beat FI, Ban New BeAT FI menggunakan ban Tubeless sehingga meningkatkan kenyamanan dalam berkendara.

Region Head Astra Motor Bengkulu mengatakan  Honda New BeAT FI ini akan di launching serentak se-Indonesia pada hari Sabtu tanggal 13 Agustus 2016. Launching produk ini sengaja dilakukan serentak untuk memberikan kejutan kepada para konsumen Honda sebagai perayaan atas kepercayaan konsumen sehingga pengguna BeAT FI mencapai 10 juta unit. Launching BeAT FI ini juga akan di liput secara langsung secara streaming oleh Liputan6.

Head Marketing Sub Dept Astra Motor Bengkulu Jeffry Mei menyatakan dilandasi semangat Satu Hati, Honda terus berupaya memenuhi mimpi masyarakat Indonesia terhadap sebuah sepeda motor di semua segmen. Honda berupaya menyediakan sepeda motor yang paling sesuai dengan kebutuhan anak muda, baik untuk mendukung kesenangan berkendara dan aktualisasi diri dalam berkarya mewujudkan mimpi. Model terbaru ini diharapkan dapat memenuhi kebutuhan dan harapan pecinta motor Honda di Tanah Air.

“Kami optimis persembahan terbaru kami, New Honda BeAT FI yang sarat teknologi terbaru ini dapat memberikan pilihan terbaik dan menciptakan rasa senang serta kebanggaan dalam berkendara bagi generasi muda Indonesia. Semoga di hari Ulang tahun Indonesia ke 71 sebentar lagi,Hal ini menjadi persembahan spesial bagi generasi muda bangsa. Inilah produk yang telah disempurnakan baik dari segi design,performa serta fitur kenyamanan dan keselamatan dalam berkendara. (koni/rls)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: