Wabup Datangi PLN

Wabup Datangi PLN

KOTA MANNA, BE - Banyaknya keluhan warga Bengkulu Selatan (BS) akan lampu listrik sering padam, ditambah lagi saat acara tabligh akbar di rumah dinas Bupati kemarin listrik kembali padam, membuat Wakil Bupati BS, Gusnan Mulyadi SE MM geram. Oleh karena itu dirinya mendatangi PLN meminta penjelasan pihak PLN alasan listrik sering padam.

\"Saya ingin menanyakan, kok listrik sering padam, padahal sudah jaringan interkoneksi,\" kata Wabup saat menemui pelaksana tugas (plt) Manajer PLN Ranting Manna, Veni Dwi Putri ST di ruang kerjanya, Jum\'at (4/3). Wabup pun mengharapkan pihak PLN dapat memberikan pelayanan yang baik, sehingga listrik selalu menyala. Sebab dengan listrik sering padam merugikan warga.

\"Kalau butuh bantuan kami sampaikan yang penting bagi kami listrik selalu menyala,\" ujarnya. Sementara itu, Plt Manajer PLN Ranting Manna, Veni Dwi Putri ST mengakui selama ini listrik sering padam. Dirinya beralasan, lantaran sering melakukan pemeliharaan jaringan, juga akibat Pasokan Daya yang kurang.

\"Kami mohon maaf jika warga BS terganggu dengan seringnya lampu mati, itu karena kami sering melakukan pemeliharaan jaringan dan juga akibat daya kurang,\"katanya.

Menurut Veni, pemeliharaan dilakukan, lantaran jaringan berada dekat pohon milik warga, bahkan sebagian besar jaringan berada dekat dengan kebun sawit warga, padahal kabel listrik banyak tanpa isolasi atau kabel telanjang, sehingga ketika diterpa angin, daun sawit dan kayu menimpa kabel listrik dan akhirnya terjadi konsleting. Begitu juga dengan pasokan daya yang kurang, karena daya yang dibangkitkan dari jaringan interkoneksi tidak mencukupi mememuhi kebutuhan listrik seluruh warga di wilayah Sumatera bagian Selatan.

\"Kami minta tolong sosialisasi pemda terkait kondisi listrik selama ini, jika ada kegiatan pemda sampaikan pada kami agar kami sampaikan pada atasan sehingga wilayah yang akan dilakukan pemadaman bisa dialihkan,\" terang Veni. (369)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: