Kemenag Ingin MAN di Setiap Kecamatan

Kemenag Ingin MAN  di Setiap Kecamatan

CURUP, BE - Dalam menunjang kualitas pendidikan di Rejang Lebong, Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Rejang Lebong mengharapkan adanya pembanguan Madrasah Aliyah Negeri (MAN) di setiap kecamatan. \"Untuk mensukseskan program pendidikan di Rejang Lebong ini kita berharap bisa memiliki satu MA di setiap kecamatannya,\" harap Kepala Kemenag Rejang Lebong, Drs HM Ch Naseh, MEd.

Hanya saja menurut Naseh hal tersebut sangatlah sulit. Karena proses pendirian sekolah setingkat SMA tersebut pihak Kementerian Agama berbeda mekanisme dengan pendirian sekolah pada umumnya. Dimana menurut Naseh, pihak kantor kementerian agama tidak bisa langsung membanguan MAN disuatu tempat melainkan harus dengan proses perubahan status.

\"Jadi harus ada MA swasta dulu sebelum bisa berdiri MAN, namun tentu saja dengan melihat proses tersebut keinginan kita untuk bisa memiliki MAN di setiap kecamatan akan sangat sulit,\" jelas Naseh.

Namun menurut Naseh dalam mewujudkan adanya MAN di setia kecamatan tersebut, pihak sudah memiliki sejumlah langkah salah satunya yaitu dengan mendirikan MAN Filial atau sekolah kelas jauh. Menurut Naseh MAN filial yang telah mereka dirikan dan telah diresmikan beberapa waktu lalu adalah MAN filial yang ada di Kecamatan Padang Ulak Tanding (PUT). Dimana menurutnya MAN yang berdiri di PUT tersebut merupakan sekolah kelas jauh dari MAN Curup yang ada di Kelurahan Talang Rimbo Baru.

\"Dengan adanya MAN filial ini, maka kita berharap nantinya akan mempercepat proses perubahan status sehingga bisa berdiri sendiri,\" ujar Naseh.

Terkait dengan apakah ada rencana pembanguan MAN Filial lain setelain di PUT, Naseh mengaku pihaknya sudah memiliki rencana untuk membangun MAN filial di Kecamatan Binduriang. Namun ia belum bisa memastikan kapan rencana itu bisa terealisasi.

Sementara itu, terkait dengan jumlah sekolah yang ada dibawah naungan Kemenag Rejang Lebong, menurut Naseh untuk tingkat Madrasah Iftidaiyah sudah ada 12 dimana empat diantaranya merupakan negeri. Kemudian untuk tingkat madrasah tsanawaiyah (MTs) jumlahnya ada 9 dimana dua diantaranya merupakan negeri dan untuk Madrasah Aliyah sendiri saat ini sudah ada enam yang negerinya baru ada satu.(251)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: