Rumah Patimah Dibobol
BENGKULU, BE - Pelaku pencurian membobol rumah Patimah Zahara (31), warga Jl RE Martadinata Kecamatan Kampung Melayu Kota Bengkulu. Akibatnya, 1 unit TV merek Polytron 32 Inci, 1 unit DVD merek Samsung dan 1 unit HP Tablet warna putih. Sehingga korban menderita kerugian sebesar Rp 8 juta. Berdasarkan laporan korban, kejadian ini terjadi pada Sabtu (26/09) sekitar pukul 04.00 WIB. Kejadian berawal saat korban tengah tidur, kemudian pelaku pencurian masuk ke dalam rumah korban dengan cara mencongkel bagian pintu. Setelah berhasil masuk ke rumah korban, pelaku langsung mengambil harta benda milik korban. Tidak terima dengan kejadian ini, korbanpun melaporkan ke Polres Bengkulu. Kapolres Bengkulu AKBP Ardian Indra Nurinta SIk melalui Kabag Ops Kompol Ruri Roberto SH SIk, membenarkan laporan korban tersebut. \"Laporannya sudah kita terima, selanjutnya akan kita lakukan penyelidikan,\"ungkap Ruri. (927)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: