Kapolres Cek Mobil Patroli
BENGKULU, BE - Mapolres Bengkulu pada Sabtu (17/1) mengadakan cek kondisi kelayakan mobil patroli. Hal ini dilakukan untuk mengoptimalkan sarana patroli yang menjadi tanggung jawab jajaran anggota Mapolsek maupun anggota Mapolres Bengkulu setiap harinya. Jika sarana patroli tidak dicek ditakutkan akan mengganggu kinerja polisi dalam mengamankan lingkungan dari tindak kejahatan. \"Tugas polisi kan sebenarnya memang patroli. Jika sarana patroli saja tidak benar takutnya nanti malah mengganggu kerja saat dilapangan,\" kata Kapolres Bengkulu, AKBP Ardian Indra Nurinta SIK. Ditambahkanya, nantinya pengecekan ini akan dilakukan secara periodik setiap mobil dengan mendatangkan teknisi yang memang benar-benar mengerti mesin. Untuk merawat kendaraan patroli akan dilakukan pengecekan satu bulan sekali. Kapolres mengharapkan agar kondisi mobil yang digunakan dalam patroli keadaanya layak jalan dan bisa digunakan semua untuk melindungi masyarakat. \"Kalau bisa ya digunakan semua mobil patroli itu, namun karena kondisi kendaraan berbeda-beda kita gunakan kondisi kendaraan yang paling memadai,\" imbuhnya. Selain melakukan pengecekan kondisi kendaraan, Kapolres juga akan membenahi buku arsip di setiap mobil patroli. Buku arsip tersebut nantinya berisi tentang kilometer kendaraan, melakukan patroli kemana dan nama anggota yang melakukan patroli. Semuanya dilakukan agar terciptanya pengamanan yang optimal di masyarakat. Buku wajib dibawa setiap patroli dan wajib diisi bagi anggota polisi yang melakukan patroli. Data yang didapat BE di lapangan, ada sekitar 27 unit mobil dari Mapolres Bengkulu maupun jajaran Mapolsek yang dicek kondisinya. Dari 27 kendaraan tersebut yang mengalami rusak berat ada 3 unit mobil, sementara untuk kondisi mobil yang siap langsung diturunkan ke lapangan ada 13 unit mobil.(cw4)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: