Disangka ISIS, Pemuda Diamankan
BENTENG, BE - Sekitar pukul 9.OO WIB, kemarin, warga yang berada di sekitar kawasan Desa Nakau Kecamatan Talang Empat, Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng), sontak menjadi heboh. Pasalnya, warga setempat mengetahui adanya penangkapan terhadap salah-seorang jaringan ISIS oleh pihak kepolisian dari Polsek Talang Empat. Setelah diintrogasi polisi, ternyata pemuda berinsial Ab (30) alias Pm warga Kota Bengkulu itu, mengalami stres karena pengaruh narkoba. Sejauh ini, korban masih menjalankan rehabilitas di RSJKO Bengkulu. \"Saya dapat laporan dari warga, katanya ada penangkapan jaringan ISIS. Namun, belakang diketahui jika mengalami stres,\" ujar Kepala Desa (Kades) Nakau, Nasrudin. Menurut Nasrudin, kejadian ini dapat diambil hikmah jika masyarakat sudah respon di dalam mengatasi masukya jaringan ISIS dibumi Maroba Kite Maju ini. Hanya saja, sebaiknya masyarakat melaporkan terlebih dahulu kepada pihak kepolisian setempat. Tujuannya, agar jangan salah dalam bertindak. \"Artinya, warga sudah peka di dalam mengantisipasi jaringan ISIS yang tengah marak saat ini,\" terangnya. Sementara itu, Kapolres Bengkulu Utara, AKBP Ahmad Tarmizi, SH didampingi Kapolsek Talang Empat, Iptu Diaritz Felle, membenarkan telah mengamankan pemuda diduga stres yang disangka Jaringan ISIS tersebut. \"Bukan jaringan ISIS, tapi pasien yang tengah melakukan rehabilitiasi atas dugaan narkoba,\" ujar Kapolsek. Felle menambahkan, kronologisnya berawal dari pihaknya mendapatkan informasi dari masyarakat jika ada jaringan ISIS yang tengah berada di pinggir jalan sekitar TKP. Sehingga, petugas turun ke lapangan dan mengamankan pemuda diduga jaringan ISIS. Akan tetapi, setelah diselidiki lebih jauh, ternyata warga stres yang tengah menjalankan masa rehabilitasi di RSJKO. Oleh sebab itu, pemuda itu diserahkan kembali kepada pihak keluarga untuk diserahkan ke RSJKO Bengkulu. \"Sudah kita kembalikan kepada keluarganya,\" tutupnya. (111)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: