59% Punya Jamban

59% Punya Jamban

SETIDAKNYA baru 59 persen penduduk Kabupaten Rejang Lebong yang sudah memiliki jamban, sehingga bukan sesuatu yang aneh masih terlihat warga yang memanfaatkan aliran air sungai, saluran irigasi sebagai lokasi buang air besar.  Hal tersebut disampaikan Koordinator, fasilitator PPSP Provinsi Bengkulu Hardianto, dalam sosialisasi uji publik bedah buku putih dan strategi sanitasi kota di ruang pola Pemkab Rejang Lebong, Senin (10/12).

Setidaknya ada sekitar 81 desa/kelurahan dari 157 desa/kelurahan yang ada di kabupaten RL masih harus mendapakan perubahan sistem sanitasinya. Dari 59 persen yang sudah memilki jamban, tentunya sisa dari 41 Persen masyarakat belum memiliki jamban dan perlu di perhatikan. \"Untuk daya tahan jamban yang dimiliki warga masksimal bisa menampung selama 5 tahun dan seharusnya sampah yang berada di jamban di sedot menggunakan kendaraan penyedot,\" katanya.

Dengan berbagai program untuk peningkatan sanitasi ini, sambung Hardianto, perlu di upayakan dana-dana yang ada di APBN bisa dipergunakan untuk mendukung perbaikan sistem sanitasi di RL. \"Kalau mengandalkan dana APBD kan jelas tidak memungkinkan. Selain itu kita perlu adanya perubahan perilaku masyarakat untuk bersama-sama menjaga lingkungan,\" tegas Hardianto. (999)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: