Perekrutan GBD Juga untuk Guru PAUD

Perekrutan GBD Juga untuk Guru PAUD

ARGA MAKMUR, BE - Pelaksanaan penerimaan pendaftaran Guru Bantu Daerah (GBD) di Kabupaten BU akan segera digelar mulai senin (12 Mei) mendatang. Pemerintah daerah akan merekrut 550 GBD tingkat PAUD , SD, SMP, SMA dan SMK. Kadis Dikbud Kabupaten BU Haryadi SPd MM MSi menjelaskan untuk penerimaan pendaftaran itu dibuka untuk se Provinsi Bengkulu, dengan kategori lulusan S1 pendidikan ataupun D3 pendidikan. Perekrutan ini tanpa dipungut biaya dalam bentuk apapun, yang akan diumumkan secara transparan. \"Pendaftaran GBD ini dibuka mulai senin lusa untuk GBD tingkat SD, SMP, SMA, dan SMK, akan kita umumkan secara transparan,\" jelasnya. Haryadi juga mengatakan, untuk pengumuman sebelumnya hanya untuk GBD tingkat SD, SMP, SMA dan SMK. Namun kemarin Ia mengakui mendapatkan pengumuman ralat bahwa untuk pendaftaran GBD juga diperuntukkan untuk guru PAUD. Dengan jadwal pendaftaran yang sama seperti sebelumnya yang sudah diumumkan dimedia massa. Dalam pengumuman itu hanya mengalami tambahan untuk pendaftaraan penerimaan guru GBD PAUD. \"Sebelumnya GBD ini hanya untuk SD, SMP, SMA, dan SMK, info itu kita ralat. Perekrutan GBD untuk guru PAUD juga ada,\" ungkap Haryadi. Pendaftaran itu dimulai tanggal 12 Mei hingga tanggal 14 Mei. Kemudian dilanjutkan tanggal 30 Mei pengambilan nomor peserta, dan tanggal 8 Juni diadakan tes tertulis serentak di SD model Arga Makmur. Bagi peserta yang dinyatakan lulus tanggal 14 Juni, akan dilakukan wawancara selama empat hari, terhitung tanggal 18 sampai tanggal 21 Mei pukul 08.00 WIB sampai dengan selesai, di komplek SDN 17 (SD Model) Arga Makmur. Dan 28 Juni mendatang pengumuman hasil penerimaan GBD yang dinyatakan lulus. \"Silahkan daftar tanggal 12 Mei hari senin lusa, semua tingkat PAUD, SD, SMP, SMA, dan SMK se provinsi Bengkulu silahkan daftar,\" tukas Haryadi. (117)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: