Pemetaan Wilayah Lembak Rampung

Pemetaan Wilayah  Lembak Rampung

CURUP, BE - Proses pemetaan bakal calon pemekaran Eks Kewedanaan Lembak telah selesai dibuat oleh Badan Infarman Geospesial (BIG) Provinsi Bengkulu. Selanjutnya akan dibahas dan dilengkapi kembali. Sekdakab Rejang Lebong Drs. Sudirman melalui Kabag Administrasi Pemerintahan Sonkarnain SSos menjelaskan, saat ini pihaknya tengah melakukan pengerjaan dan kelengkapan administrasi lainnya, lantaran berkas pemetaan yang telah selesai tersebut kemudian akan dibahas ke tingkat DPRD Provinsi kembali.

“Untuk berkas pemetaan telah rampung, pemerintah kabupaten Rejang Lebong saat ini tengah melengkapi berkas yang kemudian akan dilanjutkan ke tingkat DPRD Provinsi kembali,” kata Sonkarnain.

Dengan telah selesainya  berkas pemetaan tersebut, itu artinya berkas tersebut kembali akan dilengkapi.  Apabila masih ada syarat dan sesuatu hal yang dianggap penting untuk dilengkapi dan dalam waktu yang singkat akan dilanjutkan pembahasan ditingkat ke DPRD. \"Apabila pemetaan tersebut telah selesai dibahas di Pemkab RL . Maka berkas tersebut akan dilanjutkan pembahasan di tingkat DPRD RL. Apabila telah dibahas, maka Pemetaan tersebut akan bertanda tangan ketua DPRD Kab. RL,” kata Sonkarnain.

Di bagian lain Wakil Presidium Lembak Iwan Kurniawan mengatakan kegembiraan bagi warga Lembak serta ucapan terimakasih kami kepada pihak Pemrov dan Kab. Rejang lebong yang telah memfasilitasi proses pemekaran tersebut hingga saat ini. “Harapan kami, berkas pemetaan tersebut dapat berjalan lancar hingga ke Pemerintah Pusat di Jakarta,\" tegas Iwan. (999)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: