Ajarkan Disiplin Siswa
Sekolah Dasar (SD) Negeri 06 Ujan Mas mengajarkan 460 siswanya untuk disiplin. Kepala Sekolah SD Negeri 06 Ujan Mas Haziin SPd menyampaikan mengjarkan disiplin bagi siswa sekolah dasar penting sehingga untuk jenjang pendidikan selanjutnya siswa tetap terbiasa untuk disiplin. \"Salah satu ajaran yang kita berikan kepada siswa kita yakni disiplin. Disiplin penting diberikan kepada siswa agar menjadi modal bagi dirinya untuk menempuh jenjang pendidikan selanjutnya,\" ujar Haziin. Dikatakannya, berkat ajaran disiplin bagi siswa disekolahnya ini. Berdasarkan penilaian Dinas Pendidikan Provinsi Bengkulu, sekolah yang dipimpinnya ini mampu menoreh prestasi dengan masuk kategori 3 besar kelulusan tertinggi se Kabupaten Kepahiang. \"Alhamdulillah lulusan dari sekolah kita juga bisa dapat masuk sekolah SMP unggulan yang saat ini, baik di Kepahiang maupun di Curup Rejang Lebong,\" ujarnya.(505)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: