Rakernas SIWO PWI Momen Promosi

Rakernas SIWO PWI Momen Promosi

\"\"BENGKULU,BE - Rakernas SIWO (Seksi Wartawan Olahraga) PWI sekitar Mei 2012 bakal menjadikan Bengkulu pusat perhatian nasional. Karena sebanyak 33 provinsi akan menghadiri Rakernas SIWO PWI. Sebab itu Plt Gubernur H Junaidi Hamsyah SAg MPd antusias menjadi tuan rumah, dan akan menjadikan momentum tersebut sebagai ajang promosi potensi daerah, terutama bidang pariwisata. \" Plt Gubernur sudah memerintahkan jajaran, dinas dan instansi terkait agar menyiapkan iven promosi wisata, bertepatan dengan Rakernas SIWO PWI. Karena pada saat itu semua wartawan dari semua daerah akan hadir di Bengkulu,\" kata Jubir Pemprov Ir Ali Berti LN, kemarin. Dia mengatakan Pemprov akan menggelar even promosi wisata di pantai Panjang, serta penanaman pohon di Pantai Panjang yang akan dihadiri Menteri Kehutanan Zulkifli Hasan. Selain itu kemudian menyelenggarakan perkemahan pelajar di Pantai Panjang. \" Semua kegiatan akan dilakukan di Pantai Panjang, sehingga pantai panjang Bengkulu ini dapat dipromosikan ke luar daerah. Karena, perhatian semua tamu-tamu akan tertuju di Pantai Panjang, yang sangat indah,\" katanya. Ketua PWI Cabang Bengkulu Sukatno SPd mengatakan tujuan dilakukannya rakernas tersebut yakni guna membahas masalah cabang-cabang olahraga yang akan dipertandingkan dalam Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) tahun 2013,\" katanya. Selain itu untuk menjalin dan meningkatkan rasa persaudaraan sesama rekan wartawan, meningkatkan profesionalisme wartawan serta memperkenalkan Bengkulu kepada wartawan luar daerah. \" Mengingat untuk pertama kalinya Bengkulu menjadi tuan rumah Rakernas SIWO PWI, sehingga memang harus dimanfaatkan untuk mempromosikan potensi daerah,\" katanya. (100)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: