Miracle Luncurkan Buku Klinik Kecantikan

Miracle Luncurkan Buku Klinik Kecantikan

KLINIK kecantikan terkemuka di Indonesia, Miracle bekerja sama dengan dengan JePe Press Media Utama dan Gramedia, meluncurkan buku berjudul \"For Those Who Believe in Miracle\", yang bertempat di Miracle klinik, Kemang, Jakarta, Kamis, (10/10/2013) . Buku ini, menceritakan tentang sejarah dan perjalanan bisnis Miracle selama 17 tahun serta prestasi dan pencapaian yang diraih, selama kurun waktu tersebut. “Bagaimana \'Experience the Miracle Touch\' dapat meningkatkan kepercayaan diri dan kualitas hidup para pelanggannya, dan konstribusi Miracle terhadap Indonesia,” ungkap Dr Lanny Juniarti selaku Presiden Direktur, Miracle Group, melalui rilisnya. Ia juga menambahkan bahwa, buku ini dipersembahkan bagi mereka yang percaya akan adanya keajaiban. “Semua dituangkan lengkap dalam buku ini\", ungkapnya. Selain Miracle akan memantapkan posisinya di Indonesia, Miracle akan bergerak menuju kancah International. Oleh karena itu Miracle akan terus melakukan pembenahan dalam segala bidang. Salah satu yang dilakukan dalam waktu dekat ini adalah, Miracle akan meluncurkan identitas barunya yang sejalan dengan visi dan misi barunya sebagai, bagian dari long term development plan of the new Miracle. Selama hampir dua dekade ini, Miracle telah membangun 18 cabang yang tersebar di kota-kota besar di Indonesia. Pencapaian dan jejak keajaiban bisnis kecantikan dan perjalanan panjang Miracle ini patut dicatat. Miracle membuktikan keberhasilannya sebagai klinik kecantikan dalam peremajaan kulit dan wajah, yang kualitas dan standarnya tidak kalah dengan klinik-klinik terkemuka di luar negeri. \"Miracle sukses membuktikan eksistensinya menjadi salah satu klinik estetika unggulan dan terkemuka di Indonesia. Miracle is The Pride of Indonesia\" ujar Hermawan Kartajaya, Marketing Guru Indonesia, Founder dan CEO MarkPlus. \"Harapan kami buku ini dapat menginsipirasi para pembacanya. Kami menyadari bahwa tidak semua orang percaya akan adanya keajaiban, tetapi kami berharap dengan diterbitkannya buku ini, para pembacanya  dapat percaya bahwa Miracle itu nyata dan dapat terjadi pada siapapun khususnya dalam perubahan penampilannya.\" Ujar Dewi Purnamawati Mustakim, selaku Direktur, Miracle, Jakarta. (net)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: