Kantor Pusda Dibobol, Satpol Diperiksa

Kantor Pusda Dibobol, Satpol Diperiksa

KEPAHIANG, BE – Pasca pembobolan Kantor Perpustakaan dan Arsip Daerah (KPAD) di Kepahiang, seluruh Satpol PP yang piket malam diperiksa penyidik Polsek Kepahiang. Ini lantaran Kantor Pusda bersebelahan dengan Kantor Satpol PP. Bahkan masuk dalam komplek pekarangan rumah dinas (rumdin) Wakil Bupati Kepahiang Bambang Sugianto SH MH. \"Satpol PP yang piket malam saat terjadinya pembobolan ini akan kita mintai keterangan,” kata Kapolres Kepahiang AKBP Sudarno SSos MH melalui Kapolsek Kepahiang Iptu Ade Zaldi SFarm APt. Pun begitu, pihaknya belum bisa menyimpulkan dugaan pembobolan kantor Pusda ini. Saat ini masih dalam tahap pengumpulan bukti.\"Kita belum bisa berspekulasi,\" terangnya. Adapun dari pantaun BE, peristiwa pembobolan kantor Pusda ini terkesan janggal. Pasalnya 2 unit laptop milik Pusda yang diketahui dengan merk Axio da Toshiba ini merupakan barang pengadaan yang baru saja dilakukan serah-terima. Bahkan untuk laptop ini sama sekali belum pernah dipergunakan dan masih tersimpan rapi dalam tas di lemari ruangan kepala kantor. Keanehan lain dalam peristiwa pembobolan ini sebenarnya tidak hanya ada 2 unit laptop tersebut saja dalam ruangan tersebut. Tetapi juga ada mesin faximile dan juga brankas dalam ruangan tersebut. \"Anehnya tas laptop tidak dibawa pelaku pembobolan ini,\" ujar Plh Kantor Perpustakaan dan Arsip Daerah Kepahiang Hasan Basri (46).(505)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: