Wagub Sidak SKPD
WAKIL Gubernur Bengkulu Sultan Bakhtiar Najamudin pada hari kerja keduanya melakukan sidak ke setiap Satuan Kerja Pemerintah Daerah (SKPD) di lingkungan Pemprov Bengkulu. Dia mengatakan sidak tersebut dalam rangka untuk mengenal dan mendengar setiap komponen birokrasi. Sidak dilakukan Pukul 09.00WIb mulai mengunjungi Biro Keuangan Setda, Biro Administrasi Umum, Badan Kepegawaian Daerah (BKD), Biro Ortala, Biro Sumber Daya Alam (SDA), Biro Ekonomi, dan Bappeda, serta Unit Layanan pengadaan (ULP). Sultan mengatakan kedepan akan dilakukan pemilihan pejabat eselon dua, tiga dan empat terbaik. Hal tersebut untuk memotovasi PNS agar berlomba-lomba menjadi yang terbaik. \"Kalau di swasta ada ada pemilihan manager terbaik, nah saya mau bikin PNS terbaik. Nanti kita beri reward dan uang,\" katanya. Dia mengatakan untuk bisa mendapatkan predikat PNS terbaik harus melalui penilaian tim penilai, yang dilkakukan dengan ketat. Tiga standar yang perlu dinilai antara lain disiplin, kinerja yang baik dan kridibilitas. \"Siapa yang masuk kriteria pantas diberdebatkan,\" katanya. Dengan demikian, dia mengatakan setiap PNS berlomba-lomba untuk menjadi yang terbaik. Sehingga berdampak pada pelayanan birokrasi yang baik. \"Kalau birokrasi sudah baik, maka gubernur dan wagub mudah untuk melaksanakan ide-ide yang perlu dilakukan,\" katanya. Dalam sidaknya ke ruangan SKPD di lingkungan pemprov Bengkulu, Sultan melihat-lihat kondisi ruangan kerja. Dia mengatakan, kenyamanan pegawai dalam bekerja sangat diperlukan, sehingga berdampak pada pelayananan kepada masyarakat. \"Pegawai harus nyaman terlebih dahulu, sehingga melayani keluarnya menjadi mudah,\" katanya.(100)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: