Mandi Sebelum Tidur Malam, Apakah Boleh?

Mandi Sebelum Tidur Malam, Apakah Boleh? -freepik.com -
Mandi dengan air panas memang bisa menyebabkan kulit menjadi kering, terutama jika dilakukan dalam waktu lama. Namun, jika dilakukan selama tidak lebih dari 10 menit, mandi malam dengan air hangat seharusnya aman.
Mitos lain yang salah adalah mandi malam dapat memicu penyakit rematik. Rematik sendiri adalah istilah untuk menandakan peradangan pada sendi. Kondisi ini sering mengakibatkan rasa nyeri di sendi dan otot. Meskipun bagi sebagian penderita rematik suhu dingin dapat memperburuk gejala, penyakit ini tidak disebabkan oleh mandi malam atau cuaca dingin.
Jadi, itulah fakta terkait keamanan mandi malam sebelum tidur. Kesimpulannya, kamu bisa mandi malam untuk mendapatkan tidur yang lebih berkualitas. Namun, disarankan untuk menggunakan air hangat, melakukannya 90 menit sebelum tidur, dan tidak berlama-lama.
Jika kamu kesulitan tidur meskipun sudah mandi dengan air hangat atau mengalami masalah setelah mandi malam, sebaiknya berkonsultasi dengan dokter untuk mendapatkan penanganan yang tepat.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: