Apakah Kita Termasuk? Berikut Penjelasan Ustaz Abdul Somad Tentang Orang yang Divonis Tak Masuk Surga

Apakah Kita Termasuk? Berikut Penjelasan Ustaz Abdul Somad Tentang Orang yang Divonis Tak Masuk Surga

Ustaz Abdul Somad jelaskan tentang orang-orang yang divonis tak masuk surga-(foto: kolase/bengkuluekspress.disway.id)-

BENGKULUEKSPRESS.COM- Dalam salah satu ceramahnya, Ustaz Abdul Somad membahas tentang orang-orang yang divonis tidak akan masuk surga.

Menurut Ustaz Abdul Somad, vonis ini disampaikan langsung oleh Rasulullah SAW. Dalam ceramah tersebut, Ustaz Abdul Somad menekankan pentingnya menjalani kehidupan sesuai dengan ajaran Islam agar terhindar dari vonis ini.

Ustaz Abdul Somad menjelaskan bahwa terdapat beberapa kategori orang yang diberitakan oleh Rasulullah SAW tidak akan masuk surga.

BACA JUGA:Rezeki Datang Tak Disangka-sangka, Ustaz Abdul Somad Bagikan Amalan Agar Kesusahan Menjadi Kebahagiaan

BACA JUGA:Merasa Hidup Susah dan Pintu Rezeki Tertutup, Ustaz Abdul Somad Bagikan Cara Membukanya

Rasulullah SAW dalam sebuah hadits menyebutkan bahwa ada orang yang tidak akan masuk surga.

Menurut Ustaz Abdul Somad, orang tersebut bukanlah mereka yang ahli zina, peminum khamr, atau pemakan hasil riba.

Hal tersebut disampaikan Ustaz Abdul Somad dalam suatu ceramah yang videonya diunggah oleh akun TikTok @nawir_ctr.

Diketahui bahwa dosa perbuatan zina, minum khamr, dan makan hasil riba merupakan dosa besar.

Namun, pelaku dari perbuatan-perbuatan tersebut masih bisa mendapatkan ampunan dari Allah SWT jika mereka bertaubat.

Berbeda dengan hal itu, orang yang memutus tali silaturrahim telah divonis tidak akan masuk surga.

Perbuatan ini disebutkan langsung oleh Rasulullah SAW dalam salah satu hadis beliau, yang pernah disampaikan oleh Ustaz Abdul Somad dalam ceramahnya.

Ustaz Abdul Somad juga menceritakan hadis nabi yang menyebutkan bahwa orang yang memutus tali silaturrahim tidak akan masuk surga.

"Siapa yang tak masuk surga itu ya Rasulullah? Apakah karena dia berzina, apakah karena di minum khamr, apakah karena makan riba. Tak masuk surga, siapa itu ya Rasulullah? Orang yang memutus tali silaturrahim," kata Ustaz Abdul Somad.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: