Jangan Sampai Kita Termasuk Orang Yang Bangkrut di Akhirat, Ustaz Adi Hidayat: Bisa Masuk Neraka

Jangan Sampai Kita Termasuk Orang Yang Bangkrut di Akhirat, Ustaz Adi Hidayat: Bisa Masuk Neraka

Ustaz Adi Hidayat jelaskan orang yang bangkrut di hari kiamat meskipun rajin ibadah-(foto: kolase/bengkuluekspress.disway.id)-

BENGKULUEKSPRESS.COM- Dalam salah satu tausiyahnya, Ustaz Adi Hidayat menguraikan golongan orang yang berisiko masuk ke dalam neraka akibat kebangkrutan.

Kebangkrutan yang dimaksud bukanlah terkait dengan kerugian finansial semata, tetapi lebih kepada perilaku yang terus dilakukan meskipun telah bangkrut.

Meskipun seseorang rajin dalam menjalankan ibadah, seperti sholat dan beribadah lainnya, namun jika masih terus melakukan perbuatan yang melanggar prinsip-prinsip agama, mereka berisiko terkena ancaman masuk neraka dan termasuk dalam golongan yang bangkrut.

BACA JUGA:Cukup Kerjakan 1 Amalan Ini, Ustaz Adi Hidayat: Insya Allah Pekerjaan dan Rezeki Dimudahkan

BACA JUGA:Ingin Membangun Keluarga dengan Pondasi Islam, Ustaz Adi Hidayat Bagikan Tipsnya

Dengan penuh semangat, Ustaz Adi Hidayat menegaskan bahwa jika seseorang masih memiliki konflik dengan tetangganya meskipun mereka rajin beribadah, itu menandakan adanya ketidaksempurnaan dalam pelaksanaan sholat.

Ustaz Adi Hidayat memperingatkan jamaah untuk berhati-hati dan memperbaiki hubungan dengan tetangga sebagai bagian penting dari ibadah mereka.

Hal tersebut disampaikan Ustaz Adi Hidayat dalam suatu ceramah yang videonya diunggah oleh kanal Youtube Ceramah Pendek.

"Jangan bermasalah dengan tetangga agar tidak masuk dalam golongan orang yang bangkrut, " pesan Ustaz Adi Hidayat.

Untuk menegaskan poinnya, Ustaz Adi Hidayat mengisahkan kisah dari zaman Nabi di mana seorang perempuan sangat rajin dalam menjalankan sholat dan puasa, namun tetangganya mengadukan keluhannya kepada Nabi.

"Kata Nabi kalau tidak tobat, dia masuk neraka, karena mereka rajin mencela tetangganya," ungkap Ustaz Adi Hidayat.

Dalam ceramahnya, Ustaz Adi Hidayat merujuk pada sebuah hadis yang terdapat dalam Muslim 5611, yang diriwayatkan oleh sahabat Abu Hurairah, di mana Nabi menyebutkan bahwa seseorang yang rajin beribadah namun memiliki konflik dengan tetangganya disebut sebagai orang muflis, yang secara harfiah berarti bangkrut.

BACA JUGA:Jika Ibadah Benar, 5 Kebahagiaan Ini Akan Diraih, Ustaz Adi Hidayat: Salah Satunya Rezeki

BACA JUGA:Ternyata Surah Al A'raf Ampuh Mendatangkan Rezeki, Ustaz Adi Hidayat Jelaskan Waktu Membacanya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: