Catat Kinerja Positif, Paylater BCA Gaet 52 Ribu Nasabah Dalam Tempo 2,5 Bulan, Telah Salurkan Rp400 Miliar

Catat Kinerja Positif, Paylater BCA Gaet 52 Ribu Nasabah Dalam Tempo 2,5 Bulan, Telah Salurkan Rp400 Miliar

IST/BE Paylater BCA mencatatkan kinerja positif sejak diluncurkan 2,5 bulan lalu dan berhasil menggaet nasabah sebanyak 52 ribu orang dengan dana yang telah disalurkan mencapai Rp 400 Miliar --

BENGKULUEKSPRESS.COM - Paylater BCA merupakan fasilitas kredit yang dapat digunakan sebagai alternatif pembayaran melalui scan QRIS di aplikasi myBCA. Pembayaran kembalinya dapat dicicil dengan pilihan jangka waktu.

Paylater BCA mencatatkan kinerja yang baik sejak diluncurkan Oktober 2023 yang lalu. Tercatat, sudah ada 52.000 customer yang terdaftar sebagai nasabah Paylater BCA.  

"Dana Paylater yang sudah disalurkan mencapai Rp400 miliar, angka ini sangat besar jika dilihat dari kurun waktu yang pendek, yakni hanya dalam 2,5 bulan dengan outstanding 25-30% ini cukup sehat," ungkap Direktur BCA Santoso pada kamis (25/1/2024).

"Paylater ini ditujukan bukan untuk mendapatkan cash, akan tetapi untuk menjaga cashflow apabila seorang individu memiliki suatu kebutuhan bersifat konsumtif dengan cara mencicil," Santoso menambahkan.

BACA JUGA:Untuk Apa dan Dimana Saja Paylater BCA Bisa Digunakan, Simak Penjelasannya Berikut Ini

Diharapakan Paylater BCA dapat bersifat saling melengkapi dengan fasilitas kartu kredit yang sudah lama dikenal masyarakat, sehingga dapat melayani kebutuhan nasabah yang beragam.

Dilansir dari bca.co.id pada Jumat, 26 Januari 2024, limit kredit yang ditawarkan oleh BCA Paylater ini hingga Rp 20 juta dengan mekanisme revolving.

BACA JUGA:Registrasi Paylater BCA Bisa Online Lewat HP, Begini Caranya

Untuk menggunakannya, kamu bisa mengikuti tutorial berikut ini: 

1. Registrasi BCA Paylater Masuk ke myBCA, pilih menu Paylater 

2. Baca Info Produk lalu klik Aktifkan 

3. Input foto e-KTP 

4. Konfirmasi e-KTP & NIK 

5. Input foto 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: