Doa Meminta Rezeki, Agar Rezeki Lancar, Melimpah dan Berkah

Doa Meminta Rezeki, Agar Rezeki Lancar, Melimpah dan Berkah

Doa Meminta Rezeki agar lancar, melimpah dan berkah-(foto: kolase/bengkuluekspress.disway.id)-

BENGKULUEKSPRESS.COM- Islam mengajarkan kepada pemeluknya untuk berusaha dalam mencari rezeki guna menunjang kehidupan keluarga.

Meskipun demikian, upaya tersebut seharusnya disertai dengan doa kepada Allah, Sang Maha Pemberi Rezeki.

Doa dianggap sebagai elemen yang sangat penting dalam praktik ibadah, sebagaimana yang ditegaskan dalam sabda Rasulullah SAW yang artinya:

BACA JUGA:Agar Rezeki Tetap Lancar Hingga Tua, Amalkan Doa dari Nabi Berikut

BACA JUGA:Agar Usaha Lancar dan Mudah, Amalkan Doa Pembuka Rezeki Berikut

"Tiada sesuatu yang paling mulia dalam pandangan Allah, selain dari berdo'a kepada-Nya, sedang kita dalam keadaan lapang". 

Rezeki memang telah ditetapkan oleh Allah SWT dan dibagi-Nya kepada setiap makhluk. Semua ciptaan juga dijamin mendapatkan bagian rezeki dari-Nya. Dalam Alquran, Allah SWT berfirman yang artinya:

"Dan tidak ada suatu binatang melatapun di bumi melainkan Allah-lah yang memberi rezkinya, dan Dia mengetahui tempat berdiam binatang itu dan tempat penyimpanannya. Semuanya tertulis dalam kitab yang nyata (Lauh Mahfuzh). (QS Hud: 6)

Dirangkum dari berbagai sumber, berikut ini beberapa doa minta rezeki yang dipanjatkan para Nabi yang juga bisa kita amalkan setiap hari

1. Doa Pertama

Doa meminta rezeki berikut diajarkan langsung oleh Rasulullah SAW. 

Doa ini selalu dibaca oleh Nabi Muhammad SAW, bahkan menurut keterangan, jarang sekali ditinggalkan oleh Rasulullah SAW.

 اللَّهُمَّ اجْعَلْ أَوْسَعَ رِزْقِكَ عَلَيَّ عِنْدَ كِبَرِ سِنِّي , وَانْقِطَاعِ عُمْرِي , وَقُرْبِ أَجَلِي 

(Allohummaj’al rizqika ‘alayya ‘inda kibari sinni wanqitho’i ‘umri wa qurbi ajali).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: