Mau Transfer Ke Sesama Pengguna ShopeePay Namun Belum Verifikasi, Tenang Begini Caranya!

Mau Transfer Ke Sesama Pengguna ShopeePay Namun Belum Verifikasi, Tenang Begini Caranya!

IST/BE Transfer saldo antar ShopeePay tanpa verifikasi bisa dilakukan melalui pihak ketiga --

BENGKULUEKSPRESS.COM - Cara transfer Saldo ShopeePay tanpa verifikasi KTP tidaklah sulit. Banyak orang penasaran bagaimana cara transfer ke sesama pengguna ShopeePay tanpa verifikasi. Pasalnya, transfer ShopeePay dapat dilakukan setelah akun Anda upgrade. 

ShopeePay merupakan dompet digital yang terintegrasi dengan sistem Shopee. Layanan e-wallet ini memungkinkan pengguna Shopee untuk melakukan berbagai transaksi non tunai. Salah satu layanannya adalah melakukan transfer ke dompet digital lain, termasuk ke akun ShopeePay lainnya.

Namun, untuk menikmati berbagai fitur ShopeePay, Anda perlu mengupgrade akun ShopeePay Anda atau melakukan verifikasi sehingga akun ShopeePay Anda menjadi ShopeePay Plus. 

Meski demikian, Anda masih bisa melakukan transfer antar ShopeePay meski akun Anda belum verifikasi. Lalu, bagaimana cara transfer ShopeePay ke ShopeePay tanpa verifikasi? IDXChannel mengulas tips mudahnya seperti berikut ini. 

BACA JUGA:Ini Dia Keuntungan Bayar Paket Pakai ShopeePay Dibandingkan COD

Cara Transfer Ke Sesama Pengguna ShopeePay Tanpa Verifikasi

Pada dasarnya, cara transfer antar ShopeePay baru bisa dilakukan ketika Anda telah melakukan verifikasi. Namun, jika dalam kondisi darurat yang tidak memungkinkan Anda untuk melakukan verifikasi, Anda bisa menyiasatinya dengan memanfaatkan layanan dari pihak ketiga untuk membantu Anda melakukan transfer ke ShopeePay tanpa verifikasi. 

Adapun langkahnya adalah sebagai berikut: 

- Buka salah satu website penyedia layanan transfer e-wallet.

- Salah satu yang bisa Anda gunakan adalah website hotelmurah.com.

- Daftar akun hotelmurah.com dengan klik garis tiga di pojok kanan atas halaman beranda.

- Klik Daftar Akun Baru.

- Lalu, isi nama e-mail, nomor HP, dan buat password.

- Setelah itu, klik tombol Daftar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: