Ternyata Tenor Panjang Risikonya Lebih Fatal, Ini 4 Tips Memilih Tenor Cicilan KPR yang Tepat

Ternyata Tenor Panjang Risikonya Lebih Fatal, Ini 4 Tips Memilih Tenor Cicilan KPR yang Tepat

IST/BE Cara memilih tenor kpr yang tepat--

BENGKULUEKSPRESS.COM - KPR menjadi salah satu cara untuk memiliki hunian pribadi.

Kredit Pemilikan Rumah (KPR) adalah suatu fasilitas kredit yang diberikan oleh perbankan kepada para nasabah perorangan yang akan membeli atau memperbaiki rumah.

Di Indonesia, saat ini dikenal ada 2 jenis KPR yakni KPR subsidi dan Non subsidi.

KPR Subsidi, yaitu suatu kredit yang diperuntukan kepada masyarakat berpenghasilan menengah ke bawah dalam rangka memenuhi kebutuhan perumahan atau perbaikan rumah yang telah dimiliki.

BACA JUGA:Antusiasme Masyarakat Tinggi, KPR BRI Virtual Expo Sukses Catatkan 4.000 Pengajuan

KPR Non Subsidi, yaitu suatu KPR yang diperuntukan bagi seluruh masyarakat. Ketentuan KPR ditetapkan oleh bank, sehingga penentuan besarnya kredit maupun suku bunga dilakukan sesuai kebijakan bank yang bersangkutan.

Salah satu keuntungan KPR adalah calon debitur tidak harus menyediakan dana secara tunai untuk membeli rumah.

Nantinya, calon debitur hanya cukup menyediakan uang muka saja sesuai dengan ang ditentukan developer.

Karena KPR memiliki jangka waktu yang panjang, angsuran yang dibayar dapat diiringi dengan ekspektasi peningkatan penghasilan.

Akan ada pilihan tenor pembayaran yang disediakan bank dan akan disesuaikan dengan kemampuan debitur.

Lalu apakah ada tips dalam menentukan tenor KPR?

Dilansir dari laman resmi aturpundi.com, untuk menentukan tenor dalam proses KPR, ada beberapa hal yang harus dipikirkan.

Inilah tips menentukan tenor sebelum mengambil KPR:

BACA JUGA:Mau Pengajuan KPR Dalam Waktu Dekat? Simak, Bunga KPR Perbankan Berikut Ini per Juni, Siapa Yang Kamu Pilih?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: