Warga Bengkulu Utara Diimbau Waspada

Warga Bengkulu Utara Diimbau Waspada

Kondisi bencana yang terjadi di Kabupaten BU beberapa waktu lalu, saat ini BPBD menghimbau kepada masyarakat untuk selalu waspada. -(foto: istimewa/bengkuluekspress.disway.id)-

BENGKULUEKSPRESS.COM - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bengkulu Utara (BU) mengimbau kepada masyarakat, agar selalu berhati -hati dan waspada terhadap potensi angin kencang disertai angin.

Hal ini pun disampaikan langsung oleh Kepala BPBD BU  Eka Handriyadi SH MH l saat ditemui BE, Rabu (8/2/2023).

"Ya, dengan kondisi cuaca seperti saat ini, kita imbau kepada masyarakat untuk selalu berhati-hati dan waspada," pinta Eka.

Ditambahkannya, kendati angin kencang melanda pada bebebrapa hari lalu, namun untuk di wilayah Kabupaten BU  masih dibilang aman. Walaupun hanya terdapat bagian atap satu unit rumah milik warga yang berada di Kecamatan Air Besi terbang dibawa angin.

Berdasarkan dari Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Meteorologi Fatmawati Provinsi Bengkulu  juga telah mengeluarkan surat peringatan dini untuk 3 hari kedepan yakni 8 hingga 10 Februari 2023 terhadap hujan disertai angin kencang. Hal ini terjadi adanya belokan dan pertemuan angin (konvergensi) di wilayah Bengkulu, dan kelembapan udara yang cukup basah dari lapisan bawah hingga atas serta labilitas udara yang cukup signifikan di atmosfer Bengkulu.  

"Ini yang kita ingatkan kepada masyarakat berdasarkan peringatan dini dari BMKG, bahwa dalam 3 hari kedepan masyarakat dapat berhati-hati dan selalu waspada dengan adanya hujan disertai angin kencang,"ujarnya.

Lebih lanjut  Eka juga menyampaikan, bahwa  pihaknya sesuai dengan instruksi Bupati Mian, seluruh camat untuk dapat mensosialisasikan terhadap cuaca ekstrem. Hal ini dilakukan dalam upaya untuk mengantisipasi bila terjadinya bencana alam baik banjir dan tanah longsor yang diakibatkan cuaca ekstrem seperti saat ini.

"Untuk hal tersebut, Bupati Mian telah mengeluarkan suara edaran kepada seluruh kecamatan untuk mennginstruksi kepada seluruh agar dapat memberikan sosialisasi dan imbauan kepada masyarakat dalam mengantisipasi bila terjadinya bencana alam baik banjir dan tanah longsor yang diakibatkan cuaca ekstrem seperti saat ini,"pungkasnya.(127)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: