Persatuan Bola Sundul Dibentuk di Bengkulu, Bagaimana Cara Permainannya?

Persatuan Bola Sundul Dibentuk di Bengkulu, Bagaimana Cara Permainannya?

LANTIK: Pengurus PERBOSI Provinsi Bengkulu telah resmi dilakukan pelantikan, di Splash Hotel Bengkulu, Minggu (11/12).-(foto: istimewa/bengkuluekspress.disway.id)-

BENGKULU, BENGKULUEKSPRESS.COM - Persatuan Bola Sundul Indonesia (PERBOSI) Provinsi Bengkulu, telah terbentuk. Tujuannya untuk mencetak atlet Bola Sundul demi mengharumkan nama Provinsi Bengkulu di kancah nasional.

"Bibit atlet bola sundul kita cukup banyak. Maka, potensi ini yang akan kita maksimalkan," terang Ketua Umum PERBOSI Provinsi Bengkulu Suimi Fales SH MH kepada BE, usai pelantikan pengurus PERBOSI Provinsi Bengkulu, Minggu (11/12).

Potensi atlet Bola Sundul ini memang harus dimaksimalkan. Namun disamping itu, juga penting untuk mempopulerkan induk olahraga (Inorga) bola sundul tersebut. Sebab masih banyak masyarakat yang tidak mengetahui olahraga ini.

"Tugas kita mempopulerkannya dulu. Agar kecintaan masyarakat terhadap bola sundul ini terbangun," tuturnya.

Tidak hanya itu, setelah terbentuknya PERBOSI Provinsi, Suimi menargetkan akan membentuk pengurus PERBOSI kabupaten/kota. Karena pengurus ini nantinya yang menaungi potensi atlet di kabupaten/kota.

"Seluruh pengurus saya minta dapat bekerjasama mewujudkan target tersebut," tambah Suimi.

Sekretaris Jenderal Pengurus Besar (Sekjen PB PERBOSI, Wawan Anwarudin SP mengatakan, Provinsi Bengkulu merupakan provinsi ke-15 yang sudah terbentuk kepengurusannya. Hadirnya PERBOSI di Bengkulu, tentu bisa lebih mempopulerkan  inorga bola sundul di Indonesia.

"Mari kita populerkan olahraga ini," terang Wawan.

Wawan menjelaskan, pada pertengahan tahun 2023,  Festival Olahraga Rekreasi Nasional (FORNAS) VII akan digelar di Provinsi Jawa Barat. Untuk itu, PERBOSI Bengkulu dapat mengutus kontingen.

"Namun sebelum itu, bentuk terlebih dahulu PERBOSI minimal di lima kabupaten/kota di Provinsi Bengkulu," bebernya.

Ketua Umum Ketum Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (KORMI) Provinsi Bengkulu H Ahmad Kanedi SH MH mengatakan, PERBOSI Bengkulu yang merupakan bagian dari KORMI. Maka segera lengkapi administrasi, agar PERBOSI benar-benar berada dalam keluarga KORMI.

"Koordinasi harus terus dijalankan, agar hadirnya PERBOSI bisa memaksimalkan bola sundul yang juga merupakan olahraga kreasi masyarakat," tutup Bang Ken.

Cara Bermain Bola Sundul

Untuk diketahui, olah raga bola sundul ini berasal dari Kabupaten Tangerang, Banten. Mengenai cara bermainnya, termasuk mudah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: surat kabar harian bengkulu ekspress