Sambut HBP ke 58, Lapas Kelas II B Arga Makmur Gelas Donor Darah
ARGA MAKMUR,bengkuluekspress.com- Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelasa II B Arga Makmur Kabupaten Bengkulu Utara (BU) melaksanakan bakti sosial yakni dengan melakukan donor darah. Kegiatan ini dilakukan sebagai salah satu rangkaian kegiatan dalam menyambut Hari Bakti Pemasyarakatan (HBP) ke -58 dan kegiatan donor darah ini pun dilakukan secara serentak oleh seluruh rutan dan lapas se-Indonesia. Kepala Lapas Kelas II B Arga Makmur Luhur Pambudi didampingi Panitia Pelaksanaan kegaiatan donor darah Aidil Jumidi saat ditemui BE disela kegiatan mengatakan, bahwa kegiatan ini adalah salah satu rangkaian dalam menyambut HBP ke 58. Dimana hal ini merupakan instruksi langsung dari Kemenkuham, agar dapat melakukan sumbangsih kepada masyarakat, salah satunya dengan melakukan kegiatan sosial yakni donor darah. \"Ya, ini merupakan kegiatan yang dicanangkan langsung oleh pimpinan kita, agar dapat memberika. Sumbangsih kepada masyarakat,\" kata Kalapas. Ditambahkannya, bahwa memang untuk saat ini stok darah yang ada di Palang Merah Indonesia (PMI) se-Indonesia jumlahnya sedkit yang memang menjadi kendala saat ini. Dirinya pun berharap atas apa yang dilakukan ini dapat membantu kendala PMI atas kekurang stok darah. \"Kita harap apa yang kita lakukan ini dapat membantu sedikit kendala yang dialami oleh PMI saat ini. Semoga ini dapat bermanfaat bagi masyarakat,\" tandasnya.(127)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: