Dispar Kota Bentuk Pokdarwis

Dispar Kota Bentuk Pokdarwis

BENGKULU, bengkuluekspress.com - Beberapa hari lalu Walikota Bengkulu meresmikan kawasan Kota Tuo di pasar Bengkulu. Kawasan ini secara khusus dikembangkan pemerintah kota karena selain memiliki keindahan pemandangan alam, juga menyimpan banyak sejarah berdirinya Bengkulu. Kawasan ini sudah menjadi tujuan wisata di Kota Bengkulu bagi pengunjung terutama hari libur. Untuk menjaga agar kawasan tersebut tetap terawat, Dinas Pariwisata Kota Bengkulu akan membentuk kelompok sadar wisata atau Pokdarwis. Nantinya Pokdarwis yang ditunjuk akan bertanggung jawab menjaga aset serta keindahan kawasan tersebut. \"Ya masyarakat di sekitar kawasan Kota Tuo sudah mengajukan ke Dispar untuk membentuk Pokdarwis. Mereka akan mengkondisikan kebersihan disana, keamanan dan ketertiban di kawasan Kota Tuo. Mereka juga menjaga agar bangunan yang sudah dibuat ini tidak rusak serta tidak terbengkalai nantinya,\" Jelas Plt Kabid Pengembangan Dinas Pariwisata Kota, Gusti Imansyah, Kamis (04/11). Kawasan Kota Tuo sendiri dikembangkan selain untuk menambah referensi tempat wisata di Kota Bengkulu, juga untuk meningkatkan ekonomi masyarakat Kota Bengkulu. Sebelum diresmikan pun kawasan tersebut sudah ramai dipenuhi pedagang yang berjualan melayani para wisatawan yang penasaran dan takjub dengan keindahan kawasan Kota Tuo. (Imn/adv)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: