Dinsos Benteng Salurkan Bantuan Beras

Dinsos Benteng Salurkan Bantuan Beras

BENTENG,bengkuluekspress.com - Pemerintah Daerah (Pemda) melalui Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) menyalurkan bantuan beras dan air mineral kepada warga terkena dampak bencana banjir. Dari hasil pendataan, ada sebanyak 742 warga yang terkena dampak banjir Selasa (19/10) pagi. \"Masing-masing warga diberi bantuan beras sebanyak 5 karung berisikan 5 Kg. Selain itu, penerima diberikan air mineral 1 dus,\" kata Kepala Dinsos Benteng, Nurul Iwan Setiawan SSTP MSi. Disisi lain, segenap pengurus dan relawan Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) menunjukan kepedulian terhadap warga yang terkena dampak bencana banjir. Salah satu upaya yang dilakukan ialah turun langsung ke titik banjir untuk melakukan pendataan dan membantu proses evakuasi barang-barang berharga milik warga. Selain itu, PMI juga memberikan imbauan kepada masyarakat yang berpotensi terkena banjir agar melakukan pengusian. \"Dilokasi banjir, kami juga melakukan pelayanan kesehatan kepada masyarakat yang menjadi korban banjir. Berupa pemeriksaan tensi darah,\" ungkap Ketua PMI Benteng, dr Listikarini Hillen Widyastuti, didampingi Sekretaris PMI Benteng, Andi Karyawan ST. Lebih lanjut, Andi menuturkan, PMI Benteng juga mendapatkan tambahan bantuan dari PMI Provinsi Bengkulu dalam melakukan aksi kemanusiaan. Berupa, bantuan obat-obatan apabila diperlukan masyarakat. \"Alhamdulillah, bantuan obat-obatan dari PMI Provinsi ke PMI Benteng telah diterima,\" kata Hillen. Hasil pendataan PMI Benteng Selasa (19/10) pagi, ada puluhan desa dari total 142 desa di Kabupaten Benteng yang mengalami kebanjiran. Yaitu, Desa Penanding, Taba Mutung, Kancing, Talang Empat dan Desa Taba Terunjam Kecamatan Karang Tinggi. Lalu, Desa Abu Sakim, Sidodadi, Kampung Tengah, Sunda Kelapa, Kembang Ayun dan Desa Pondok Kelapa Kecamatan Pondok Kelapa. Selanjutnya, Desa Pulau Panggung, Jayakarta, Kembang Seri dan Desa Tengah Padang Kecamatan Talang Empat. Serta Desa Genting Kecamatan Bang Haji, Desa Kelindang Kecamatan Merigi Kelindang serta Desa Jambu Kecamatan Merigi Sakti.(135)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: