RSHD Usulkan Rp 24 M Anggaran Penanganan Covid-19 di APBD-P 2021

RSHD Usulkan Rp 24 M Anggaran Penanganan Covid-19 di APBD-P 2021

BENGKULU, bengkuluekspress.com - Rumah Sakit Harapan dan Doa (RSHD) Kota Bengkulu bakal mengusulkan anggaran senilai Rp 24 miliar untuk tambahan peralatan penunjang penanggulangan Covid-19. Usulan tersebut akan dimasukan dalam APBD-P 2021 meski belum tahu kapan akan di lakukan. Namun pihaknya memastikan anggaran tersebut diajukan untuk menambah peralatan penanganan Covid-19 untuk mengantisipasi jika terjadi lonjakan kasus seperti sekarang ini. \"Kebutuhan anggaran untuk alat kesehatan itu ada Rp 24 miliar. Itu akan kita usulkan melalui TAPD dulu untuk dikaji. Kalau dari refocusing kemarin itu kan termasuk insentif nakes sudah terealisasi. Jadi untuk kedepan kan akan kita siapkan lagi karena wabah ini belum selesai kita hadapi. Tapi itu baru usulan ya, namun kita harapkan bisa terealisasi untuk penunjang penanganan Covid-19,\" jelas Dirut RSHD kota, dr Lista Cherlyviera saat dikonfirmasi via telepon, Rabu (28/07). Sementara itu, DPRD Kota Bengkulu melalui Waka I Marliadi SE menjelaskan pihaknya akan terlebih dahulu melihat serapan anggaran dari hasil refocusing sebelumnya. Jika memang kebutuhan tersebut mendesak dan perlu ditambah pihaknya juga akan mendukung untuk usulan anggaran untuk penunjang kesehatan. \"Kita lihat dulu sejauh mana serapan anggarannya dari dana refocusing kemarin. Jika serapan sudah terealilasi semua dan memang butuh tambahan anggaran ya akan kita pelajari untuk diprioritaskan dalam APBD-P nanti. Pada dasarnya kita mendukung ya untuk penanganan Covid-19 di Kota Bengkulu,\" jelas Marliadi. (Imn)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: