Dongkrak Geliat Usaha Mikro, PLN Salurkan Bantuan UMKM Ekonomi Produktif

Dongkrak Geliat Usaha Mikro, PLN Salurkan Bantuan UMKM Ekonomi Produktif

\"\" BENGKULU, BE - Berlokasi di Desa Talang Kering, kecamatan Air Napal, Kabupaten Bengkulu Utara, Provinsi Bengkulu PT PLN (Persero) melalui Unit Induk Pembangunan Sumatera Bagian Selatan (UIP SBS) melaksanakan penyaluran bantuan TJSL bagi pelaku usaha pengolahan keripik Jamur Tiram di Desa Talang Kering, Selasa (29/06). PLN UIP SBS menyerahkan langsung bantuan ini diwakili oleh Assistant Manager Komunikasi & TJSL, Dimas Kriesta Wijaya kepada Kepala Desa Talang Kering, Fauzul Kabir SIP dengan total penyaluran bantuan senilai Rp. 40 juta dan disaksikan langsung oleh Ketua Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Talang Kering, Kasiman beserta seluruh perangkat Desa Talang Kering. Fauzul menyampaikan apresiasi sebesar-besarnya kepada PLN yang telah memberikan bantuan kepada usaha ekonomi produktif pengolahan keripik jamur tiram di Desa Talang Kering. \"Bantuan ini memberikan stimulus yang baik dalam memacu denyut jantung dan geliat pemulihan ekonomi, terlebih lagi Pandemi Covid-19 masih melanda dan saat ini mengalami peningkatan kasus di beberapa daerah yang tentunya sangat berdampak buruk. Dengan disalurkannya bantuan ini, kami pun berharap UMKM binaan Desa ini dapat menjadi UMKM yang mandiri dan mampu bersaing dalam menghadapi tuntutan dan perubahan zaman,\" ujar Fauzul dalam sambutannya. Senada dengan hal tersebut, Kasiman turut berterima kasih dan memberikan apresiasi terhadap kepedulian PLN dan peran aktif Desa dalam meningkatkan potensi pemberdayaan masyarakat di daerah ini. \"Terealisasinya dukungan dari PLN ini tidak lepas dari peran aktif Desa dalam mengembangkan potensi yang dimiliki, dengan telah disalurkannya bantuan ini, diharapkan akan semakin memacu dan menstimulus terbukanya lapangan pekerjaan baru dan menyerap tenaga kerja,\" pungkas Kasiman. Menanggapi hal tersebut, Dimas menyambut baik atas apresiasi positif yang diberikan kepada PLN dan berharap bantuan ini dapat bermanfaat bagi Masyarakat. \"Pelaksanaan Program TJSL ini merupakan bentuk komitmen PLN terhadap pembangunan yang berkelanjutan dengan memberikan kontribusi dan manfaat kepada masyarakat, baik pada bidang pendidikan, ekonomi, sosial dan lingkungan. PLN berharap bantuan ini dapat membantu meningkatkan kualitas produk, pemasaran dan pengembangan produksi ke depannya, khususnya di masa pandemi Covid-19 ini, sehingga UMKM dapat bangkit dan tumbuh lebih produktif, memutar roda perekonomian untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat yang berkesinambungan. PLN pun terus berupaya menyediakan kehandalan listrik, dimana salah satunya melalui pembangunan infrastruktur ketenagalistrikan yang saat ini sedang gencar dilaksanakan. Dengan tersedianya infrastruktur ketenagalistrikan yang tersebar di seluruh daerah, desa-desa yang berada di pelosok terpencil pun dapat terpacu, berkembang, meningkatkan potensi-potensi baru sehingga seluruh UMKM yang ada dapat tumbuh, berkembang  dan dapat menyerap tenaga kerja baru. Selain itu, bagi masyarakat dan pelaku usaha UMKM yang ingin mengajukan pasang baru meter listrik, dan penambahan daya listrik dapat diproses lebih cepat,\" pungkas Dimas Turut hadir, Pejabat Pelaksana K3L dan Keamanan Unit Pelaksana Proyek Sumatera Bagian Selatan 2, Ahmad Irfan Yusuf menyampaikan bahwa PLN akan senantiasa berupaya menghadirkan mutu pelayanan yang baik dan aman untuk masyarakat. \"PLN sangat memperhatikan penerapan aspek Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) dalam pelaksanaan pembangunan dan pelayanan penyediaan tenaga listrik kepada masyarakat. Melalui penerapan prosedur K3 dalam setiap kegiatan Ketenagalistrikan, PLN berupaya mewujudkan terlaksananya pelayanan baik dan aman bagi petugas, masyarakat, lingkungan dan instalasi. Saat ini PLN berupaya hadir lebih dekat kepada masyarakat, dengan hadirnya aplikasi PLN Mobile yang telah dilengkapi berbagai fitur untuk bermacam kebutuhan pelayanan listrik, diharapkan akan semakin mempermudah masyarakat dalam menyampaikan keluhan dan kendala kelistrikan. Apabila mengalami keluhan dan kendala mengenai kelistrikan di rumah, jangan ragu dan sungkan untuk menghubungi kami melalui Call Center 123 atau mengakses Aplikasi PLN Mobile demi keamanan, keselamatan dan kenyamanan kita bersama,\" tutup Irfan. (cik8)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: