Bupati: Siapapun Plh Harus Diterima
TAIS, bengkuluekspress.com - Menjelang berakhirnya jabatan 17 Februari mendatang, H Bundra Jaya SH MH menegaskan siapapun yang akan ditunjuk sebagai Plh Bupati Seluma nanti harus diterima oleh seluruh pihak. Karena bupati terpilih belum dilantik.
\"Siapapun nanti yang akan ditunjuk sebagai Bupati Seluma. Harus bisa diterima. Karena jabatan Plh hanya beberapa minggu atau paling lama satu bulan. Sampai bupati Seluma terpilih dilantik,\" tegasnya siang kemarin.
Namun Bupati Seluma mengatakan bahwa untuk saat ini Penjabat Bupati Seluma, Ricky Gunarwan tidak masalah jika akan ditunjuk menjadi Plh Bupati Seluma untuk mengisi kekosongan jabatan selama bupati terpilih belum dilantik.
\"Memang penunjukan Plh Bupati Seluma menjadi kewenangan Gubernur Bengkulu. Akan tetapi kalau memang akan menunjuk sekda, maka Penjabat Sekda Seluma, Ricky Gunarwan juga sudah memenuhi syarat. Selama bupati terpilih belum dilantik. Sembari menunggu pelantikan,\" tegasnya siang kemarin.
Bundra Jaya mengatakan bahwa Plh Bupati Seluma nantinya tetap akan melaksanakan tugas sebagai pimpinan daerah di Kabupaten Seluma.
Terpisah, Penjabat Sekda Seluma, Ir Ricky Gunarwan mengatakan bahwa dirinya tetap siap. Apapun yang akan ditugaskan untuk dirinya. Karena dirinya sebagai pejabat eselon II dilingkungan Provinsi Bengkulu. Sehingga menjadi kewenangan Gubernur Bengkulu untuk menugaskan dirinya.
\"Saya ini ASN, serta Gubernur merupakan atasan saya. Sehingga apapun yang ditugaskan untuk saya di Seluma ini saya tetap menerima. Termasuk jika saya akan ditunjuk menjadi Plh Bupati Seluma nantinya,\" sampainya. (333)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: