Rutan Manna Buang Limbah ke Selokan

Rutan Manna Buang Limbah ke Selokan

PASAR MANNA, bengkuluekspress.com - Pihak rutan kelas II B Manna Bengkulu Selatan (BS) saat ini dikeluhkan warga. Pasalnya membuang limbah ke selokan di sekitar pemukiman warga. Tidak hanya limbah air biasa, namun juga limbah pengurasan septic tank mereka. Kondisi ini menimbulkan bau tak sedap.

\"Kami tahu pihak Rutan membuang limbah dari keterangan tahanan yang membersihkan selokan, \" kata Hermansyah, warga setempat.

Dikatakan Herman, pembuangan limbah ini telah membuat selokan digenangi air kotor dan bau. Dengan adanya kejadian ini, dirinya meminta pihak rutan agar tidak lagi membuang limbah bekas kotoran di septic tank ke selokan. Sebab baunya sangat meresahkan warga.

\"Jika terus menerus di biarkan seperti ini maka kami akan mengambil tindakan untuk melakukan penutupan selokan tersebut,karena apabila tidak di tutup maka akan selalu menimbulkan bau yang tak sedap dan menjadi tempat bersarangnya nyamuk,\" tandas Hermansyah.

Kepala Rutan Kelas IIB Manna BS, Sri Harmowo Bcip SH tidak membantah hal tersebut. Dirinya mengakui pihaknya pernah membuang limbah pengurasan septic tank Rutan Manna ke selokan warga. Dikatakannya, selama 11 bulan bertugas, baru satu kali melihat pengurasan septic tank WC.

\"Tidak ada niat kami untuk membuang limbah ke selokan, namun karena tidak ada tempat lainnnya, terpaksa kami lakukan,\" ujarnya.

Dijelaskan Sri Harmowo, di BS tidak ada fasilitas baik dari Pemda ataupun pihak swasta yang menyediakan mobil pengurasan tinja. Sehingga pihaknya terpaksa secara manual dengan membuangnya ke sekolakan. Dirinya juga mengaku saat ini sudah mengusulkan ke kanwil Provinsi terkait masalah tersebut.

\"Kalau ada mobil khusus penyedot tinja, kami akan sewa, masalah ini sudah kami sampaikan ke Kanwil semoga nanti ada solusinya,\" terang Sri Harmowo. (369)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: