Pengurus PATRI Benteng Dikukuhkan

Pengurus PATRI Benteng Dikukuhkan

BENTENG, Bengkuluekspress.com - Dewan Pengurus Cabang (DPC) Perhimpunan Anak Transmigran Republik Indonesia (PATRI) Bengkulu Tengah (Benteng) resmi dikukuhkan, Minggu (21/6). Pengurus DPC PATRI Benteng langsung dikukuhkan oleh Ketua PATRI Provinsi Bengkulu, Sukatno SPd MSi dan dihadiri oleh Bupati Benteng, Dr H Ferry Ramli SH MH, Wabup Benteng, Septi Peryadi STP dan unsur pimpinan DPRD Benteng.

Melalui kesempatan itu, Mintarno SHI MHI terpilih sebagai Ketua PATRI Benteng masa bakti 2020-2025. Dewan Pengawas PATRI Benteng, Drs Sri Widodo mengatakan, PATRI Benteng merupakan salah satu wadah yang dibentuk untuk memperkuat tali silaturahmi antar masyarakat transmigran.

\"Kabupaten Benteng memiliki banyak warga transmigran. Ada yang berasal dari Jawa Barat, Jawa Tengah ataupun transmigran dari luar kabupaten di Provinsi Bengkulu,\" ungkap Sri Widodo.

Pasca dikukuhkan, lanjutnya, pengurus DPC PATRI Benteng diminta untuk segera melakukan pertemuan dan menyusun rencana kerja. Sehingga PATRI Benteng bisa berpartisipasi dalam berbagai kegiatan positif.

\"Paling tidak, ada pertemuan rutin setiap bulan. Sehingga, silaturahmi antar anak transmigran tetap terjaga dan kompak,\" tandasnya. (135)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: