Jaksa Luncurkan Program Samba Lokan

Jaksa Luncurkan Program Samba Lokan

MUKOMUKO, Bengkulu Ekspress – Kejaksaan Negeri (Kejari) Mukomuko, meluncurkan program terbaru yakni “Jaksa Mukomuko Bangun Pengelolaan/Penyelamatan Keuangan dan Aset Negara/Daerah” atau disingkat Samba Lokan.

Program tersebut, dilauncing Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Mukomuko, Hendri Antoro, SAg SH MH didampingi seluruh Kasi dan pegawai, di halaman Kantor Kejaksaan Mukomuko, Selasa (11/2) pagi.

Dijelaskan Kajari, program Samba Lokan yang diluncurkan itu spesifikasinya untuk penyelamatan keuangan dan seluruh aset milik Negara.

“Sebenarnya program ini sudah dijalankan, namun belum ada kemasan yang lebih menarik. Sehingga saya bersama jajaran, mengambil salah satu nama makanan khas daerah yang rasanya sangat enak dan sangatdikenal oleh seluruh lapisan masyarakat baik di daerah ini maupun luar daerah,” katanya.

Untuk memaksimalkan program Samba Lokan, Kajari menegaskan, Jaksa bakal berkolaborasi dengan Pemkab Mukomuko melalui Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait. Diantaranya Badan Keuangan Daerah (BKD) yang menaungi dan menggelola keuangan dan aset milik daerah.

Tujuan dari kegiatan ini, tidak lain dan untuk penyelamatan atau pencegahan terjadinya kerugian Negara. Ditambahkan Kajari, dengan program Samba Lokan yang baru diluncurkan itu, pihaknya berharap adanya dukungan penuh dari Pemkab Mukomuko dan masyarakat.

Tanpa adanya dukungan aktif, maka program ini tidak dapat dijalankan secara maksimal. “Dukungan dari seluruh pihak dan masyarakat luas sangat kami harapkan. Termasuk dari teman – teman wartawan untuk menyampaikan informasi tersebut.

Sehingga program yang dijalankan berjalan lancar,” harapnya. Diketahui, sebelumnya Kejari juga telah meluncurkan program “Kami Pantau, Agar Uang Desaku Tertib (Kapuang Sakti) dan Program Tata Kelola Untuk Perbaikan Tertib Uang Kelurahan (Ratau Batuah),” (900)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: