Nongkrong di Simpang Betungan Bawa Air Softgun, Warga Bekasi Diamankan
BENGKULU, bengkuluekspress.com - Anggota Reskrim Polsek Selebar menyita sepucuk senjata replika Air Softgun dari Ag, seorang warga Bekasi, Jawa Barat saat sedang nongkrong di warung dikawasan simpang 4 Betungan Kota Bengkulu. Dari keterangan Agus, ia tak sadar membawa senjata tersebut saat sedang nongkrong di warung.
Kanit Reskrim Polsek Selebar, Iptu Helman mengatakan, belum diketahui pasti status senjata air softgun tersebut apakah memiliki izin atau tidak. Untuk itu sementara senjata air softgun tersebut masih diamankan sambil menunggu si pemilik membawa surat tanda izin memegang senjata air softrgun.
\" Ya sementara senjata jenis air softgun tipe wingun 321 caliber 6 mm merek Colt defender masih kita amankan. Yang bersangkutan kita kasih waktu untuk membawa berkas kepemilikan senjata ini. Dari keterangannya, dia ini sering ikut club menembak yang memang biasanya menggunakan air softgun,\" ucapnya, Jumat (6/12).
Tambah Kanit, dari keterangan Agus, ia membawa air softgun itu untuk berjaga-jaga ketika dalam perjalanan dari Bekasi ke Bengkulu melalui jalur darat Sumatera. Namun jika ia tak bisa membuktikan berkas kepemilikan senjata tersebut pihaknya akan memproses secara hukum mengingat saat ini Indonesia sedang darurat senjata api. (Imn)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: