Gotong Royong Bersihkan Pasar Ampera

Gotong Royong Bersihkan Pasar Ampera

Dalam Rangka Hari Bebasa Sampah

KOTA MANNA, Bengkulu Ekspress – Dalam rangka hari kebersihan nasional tahun 2019, Pemda Bengkulu Selatan bersama Polres Bengkulu Selatan menggelar kegiatan gotong-royong membersihkan sampah. Mereka bergotong-royong membersihkan sampah di pasar ampera.

“ kegiatan ini digelar dalam rangka hari kebersihan nasional,” kata kepala Dinas Lingkungan Hidup dan kehutanan Bengkulu Selatan, Erwin Muchsin S Sos.

Erwin mengatakan, pada kegiatan gotong royong tersebut, pihaknya melihatkan semua organisasi perangkat daerah (OPD). Setiap OPD menerjunkan minimal 10 orang pegawainya ke pasar ampera. Tidak hanya itu, pelajar juga diterjunkan. Mereka bahu membahu dengan petugas kebersihan dan juga anggota Polres Bengkulu Selatan.

“ Menjaga kebersihan ini tugas kita bersama, sehingga semua OPD ikut andil,” ujarnya.

Erwin menambahkan, dipilihnya pasar ampera sebagai lokasi gotong royong dalam rangka hari kebersihan nasional ini, lantaran saat ini Pemda Bengkulu Selatan sedang melakukan penataan pada pedagang pasar ampera. Disamping itu, sampah pasar ampera banyak dikeluhkan para pengunjung dan pedagang sebab berserakan.

Dengan adanya gotong royong tersebut, diharapkan pasar ampera bebas sampah, sehingga pengunjung dan pedagang dapat nyaman selama bertransaksi di pasar ampera. “ Setelah gotong royong ini, mudah-mudahan pasar ampera menjadi lebih bersih dan rapi, kami juga mengharapkan para pedagang dapat membuang sampah pada container yang selalu kami sediakan di kawasan pasar ampera,” terang Erwin. (369)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: